Kapolres Aceh Timur: Tak Kenal Waktu, Polisi Terus Ajak Warga Lakukan Vaksin

Desember 30, 2021

Aceh Timur – jurnalpolisi.id Kepolisian memiliki peran sebagai pendukung program pemerintah yang dijalankan oleh bupati, maka dari itu kami mengajak kepada Keuchik Gampong untuk senantiasa menghimbau dan mengajak masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi pada tempat yang telah disediakan. Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Aceh Timur AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat, S.I.K. saat melakukan tatap muka dengan Forkopimcam, perangkat desa dan para tokoh dalam wilayah Kecamatan Ranto Peureulak yang berlangsung di Polsek Ranto Peureulak, Kamis (30/12/2021) pagi. Menurutnya, dalam program vaksinasi ini, masyarakat Kecamatan Ranto Peureulak diuntungkan dengan karakteristik masyarakatnya yang terdiri dari berbagai suku. “Harapan saya kepada Forkopimcam dan seluruh Keuchik yang ada dalam Kecamatan Ranto Peureulak agar jangan bosan menjalankan jihad untuk mengajak masyarakatnya melaksanakan vaksinasi,” himbau Kapolres. Dijelaskannya, terkait program Vaksinasi Covid-19, berkat kerjasama dari seluruh elemen masyarakat, capaian percepatan vaksinasi di Kecamatan Ranto Peureulak menunjukan hasil yang sangat luar biasa.“Maka disini saya sampaikan kepada Forkopimcam bersama perangkat gampong untuk terus bekerjasama dengan menyusun perencanaan serta menjalankan rencana dalam mengajak dan meyakinkan masyarakat guna memperoleh capaian Vaksinasi yang maksimal,” lanjut Kapolres. Kapolres secara tegas mengatakan, bahwa pihaknya tidak akan pernah lelah bersama personelnya dan tidak bosan-bosannya untuk terus meningkatkan capaian vaksinasi. “Polres Aceh Timur beserta seluruh polsek jajaran terus menerus tanpa mengenal lelah melaksanakan himbauan protokol kesehatan dan mengajak masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi, baik lewat patroli dialogis maupun cara door to door sistem. Dengan harapan masyarakat bisa mematuhi protokol kesehatan dan mensukseskan vaksinasi, sehingga wabah Covid-19 ini segera berakhir.” Pungkas Kapolres Aceh Timur AKBP Mahmun Hari Sandy Sinurat, S.I.K. Selain bertatap muka dengan Forkopimcam dan para tokoh di wilayah Kecamatan ranto Peureulak, pada kesempatan tersebut Kapolres Aceh Timur degan didampingi pejabat utama polres dan Forkopimcam  Ranto Peureulak juga memberikan motivasi kepada masyarakat dan tenaga kesehatan dengan meninjau pelaksanaan vaksinasi serta membagikan voucher/paket data internet kepada pelajar yang sudah divaksin. Mengakhiri rangkaian kegiatannya, Kapolres Aceh Timur beserta PJU dan Kapolsek Ranto Peureulak Ipda Eko Suhendro, S.H. menyaluran Zakat Personel Polres Aceh Timur kepada 25 warga yang dikategorikan fakir miskin, kaum dhuafa dan masyarakat kurang mampu.  (R.ZAINAL)Sumber : Sihumas Polres Aceh Timur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *