Remaja Mesjid Sukamulia Ikut Berperan Dalam Silaturahmi Eratkan Persaudaraan ( SEP)

Desember 21, 2020

Labuhanbatu – jurnalpolisi.id

 

Remaja Masjid Sukamulia Utara turut membantu dalam pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) Silaturahmi Eratkan Persaudaraan (SEP) Grup dalam membersikan lokasi pelaksanaan acara, pemasangan teratak, Pentas serta pemasangan umbul – umbul.

 

Suksesnya acara HUT SEP Grup ke – 3 yang dilaksanakan di Sukamulia Utara Desa Pondok Batu Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu Sumatera Utara, Minggu (20/12/2020) karena kerja keras dan kekompakan remaja Masjid Sukamulia.

 

Saat mendengar akan diadakan HUT SEP Grup Ke – 3 di Sukamulia Utara Mantan Ketua Remaja Masjid yang juga sebagai Anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (AL) Angga langsung berkoordinasi dengan Ketua Remaja Masjid Tio dan mengumpulkan seluruh remaja masjid agar dapat membatu pelaksanan HUT SEP Grup.

 

Angga yang didampingi Tio menayampaikan kepada wartawan bahwa kami dari remaja masjid Sukamulia Utara siap untuk membatu dan menyukseskan acara HUT SEP Grup, jelasnya.

 

Anggota TNI AL ini sangat bermasyarakat dan langsung mengajak teman – temannya untuk mempersiapkan lokasi mulai dari pemasangan teratak, pentas, menyusun kursi, mengangkat beras, dan lainnya.

 

Pendiri SEP Grup Eko Pranata,SH.MKn yang didampingi Ketua Ganas Edi Suprapto, Direktur SEP Grup Rizal Efendi,SH, Pimpinan Redaksi Sepindonesi.com Aturen Tarigan, Sekretaris Komunitas SEP Becak mengucapakan terimakasih kepada pemuda remaja Masjid Sukamulia Utara, yang telah ikut mengambil bagian dalam menyukseskan HUT SEP Grup ke – 3.

 

Kami tidak dapat membalas segala perbuatan baik adek – adek, tetapi kami akan berdoa kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa semoga apa yang adek – adek cita – citakan dapat tercapai, jelas Eko Pranata.(Syafrudin AS)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *