Terapkan 3M, Kita Merasakan Banyak Manfaat
Oktober 26, 2020
Makassar – jurnalpolisi.id
Aparat Kepolisian Sektor Mariso Polrestabes Makassar masih tetap mengimbau masyarakat untuk selalu menerapkan gaya hidup 3M yaitu mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak.
Pasalnya kita harus melakukan banyak hal yang tak biasa dilakukan. Seperti rajin mencuci tangan hingga menjaga jarak dengan orang lain.
Meski harus beradaptasi dengan kebiasaan baru, lambat laun tersadarkan akan pentingnya menjaga dan menerapkan protokol kesehatan.
Hal itu diungkapkan Ipda Ridwan saat memimpin kegiatan Operasi Yustisi pada Minggu (25/10/2020) pagi di Jl. Metro tanjung Bunga, betapa pentingnya untuk menggunakan masker. Bahkan menurutnya protokol kesehatan juga harus tetap dilakukan saat pandemi berakhir.
“Ada baiknya kita untuk memakai masker, menjaga jarak tidak hanya saat pandemi karena kita nggak tau orang itu terkontaminasi,” kata Ridwan.
Dengan menerapkan protokol kesehatan, kita merasakan banyak manfaat yang didapat. Hidup menjadi lebih bersih dan kesehatan akan tetap terjaga.
Hidup disiplin dengan menjaga kesehatan selama pandemi Covid-19, akan membuat kehidupan masyarakat berubah total.
Mengenai hal tersebut Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Ibrahim Tompo, S.I.K., M.Si., juga berpesan kepada masyarakat khususnya di wilayah Sulsel agar tetap mengedepankan protokol kesehatan.
“Kami mengimbau kepada masyarakat dalam rangka pencegahan Covid-19, untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan menjaga jarak dan tetap menggunakan masker saat berada di luar rumah,” kata Kabid Humas.
Kabid Humas mengingatkan untuk jangan lupa cuci tangan yang bersih, dan dengan menggunakan sabun bersama air yang mengalir.( Sukardin SH)