Polres Tapsel Gelar Tabligh Akbar untuk Wujudkan Pilkada 2024 yang Damai dan Aman
November 24, 2024
Tapanuli Selatan, jurnalpolisi.id
Dalam upaya menciptakan suasana Pilkada 2024 yang sejuk, damai, dan aman, Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) menggelar kegiatan Cooling System melalui acara Tabligh Akbar dan Bersholawat. Acara ini berlangsung di Masjid Agung Syahrun Nur, Sipirok, pada Sabtu (23/11/2024).
Kapolres Tapsel, AKBP Yasir Ahmadi, SIK, MH, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu langkah untuk menjaga keamanan dan ketertiban menjelang pemilu. “Kami mengundang seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan Pilkada, agar semua dapat berlangsung selamat dan sehat,” ujarnya.
Dalam acara tersebut, Kapolres mengajak masyarakat untuk berdoa memohon keberkahan, demi terciptanya suasana Pilkada yang damai. “Kita hanya bisa berusaha, karena segala sesuatu yang terjadi adalah kehendak Allah SWT,” ungkap Yasir. Ia juga menekankan pentingnya menjaga persatuan meskipun terdapat perbedaan pilihan politik. “Boleh berbeda pendapat, tapi kita tetap saudara,” tambahnya.
Selain itu, Yasir mengimbau masyarakat untuk menyaring informasi sebelum menyebarkannya dan menghindari provokasi dari isu-isu negatif maupun hoaks.
Plt Bupati Tapsel, Rasyid Assaf Dongoran, turut hadir dan menyampaikan pesan persatuan. “Pilihan boleh berbeda, tetapi persaudaraan harus tetap terjaga. Jangan sampai perbedaan pilihan memutus tali silaturahmi,” tegasnya.
Rasyid juga mengapresiasi Polres Tapsel yang telah menginisiasi kegiatan ini sebagai bagian dari upaya menciptakan suasana kondusif menjelang Pilkada. Ia menambahkan bahwa Pilkada damai di Tapsel adalah impian bersama, dan masyarakat diimbau untuk menyikapi proses demokrasi dengan bijak, tanpa ujaran kebencian yang dapat memicu perpecahan.
Sementara itu, Ketua Bawaslu Tapsel, Taufik Hidayat, mengingatkan bahwa tanggal 23 November merupakan hari terakhir masa kampanye, sedangkan tanggal 24 November sudah memasuki masa tenang. “Mari manfaatkan masa tenang ini dengan bijak, berpikir jernih, dan pada hari pemungutan suara, gunakan hak pilih dengan bijaksana,” pesannya. Ia juga mendorong masyarakat untuk hadir ke TPS pada Rabu (27/11/2024).
Acara Tabligh Akbar ini turut diisi dengan ceramah agama yang menyampaikan pesan-pesan damai dan pentingnya menjaga kerukunan selama Pilkada. Selain itu, Polres Tapsel menyerahkan zakat profesi personelnya senilai Rp243.050.000 kepada Baznas Kabupaten Tapsel.
Kapolres juga memberikan paket ibadah umrah kepada Kompol Purn Daulat M. Zein Harahap serta sedekah kepada anak yatim-piatu. Sebagai penutup, sembako dibagikan kepada para peserta Tabligh Akbar yang hadir.
Kegiatan ini diharapkan mampu mempererat silaturahmi dan menumbuhkan semangat kebersamaan di tengah masyarakat, sehingga Pilkada 2024 dapat berlangsung dengan damai dan penuh keberkahan.(P.Harahap)