Polres Bogor Gelar Launching Gugus Tugas Polri Mendukung Ketahanan Pangan Secara Serentak Seluruh Indonesia
November 21, 2024
Kabupaten Bogor, jurnalpolisi.id
Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Polres Bogor menggelar kegiatan Launching Gugus Tugas Polri mendukung ketahanan pangan bertempat di Kampung Curug Deng Deng RT 05/05, Desa Caringin, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (20/11/2024) pukul 08.30 WIB yang dilaksanakan secara serentak melalui Zoom Meeting bersama jajaran Polda, Polrestabes/ta, Polres jajaran di seluruh Indonesia.
Kegiatan ini dihadiri diantaranya Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, Dandim 0621/Kabupaten Bogor Letkol Inf Anton Prasetyo, Wakapolres Bogor Kompol Adhimas Sriyono Putra, Kasubsi A Intel Kejari Kabupaten Bogor Dowi Handinata, turut hadir Camat Caringin Ramdan Firdaus, Danramil Ciawi Caringin Mayor Arm M. Sutrisno, Kapolsek Caringin AKP Hendra Kurnia, para Pejabat Utama (PJU) Polres Bogor, Bhabinkamtibmas dan Babinsa.
Launching Gugus Tugas Polri ini mendukung ketahanan pangan yang dilakukan secara simbolis oleh Menteri Pertanian, Kapolri, dan Panglima TNI melalui Zoom Meeting. Kegiatan ini dilanjutkan dengan dialog interaktif bersama jajaran Polda sebagai perwakilan dan peninjauan langsung ke lahan ketahanan pangan di wilayah masing-masing di mana khusus wilayah Kabupaten Bogor berada di Caringin.
Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro menyampaikan bahwa program ini merupakan langkah konkret Polri dalam mendukung ketahanan pangan nasional. “Polri siap bersinergi dengan semua pihak untuk menciptakan ketahanan pangan yang berkelanjutan, khususnya di Kabupaten Bogor,” ujarnya, Kamis (21/11/2024).
Dengan kegiatan ini, diharapkan Gugus Tugas Polri mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat luas, khususnya dalam menjaga ketersediaan pangan yang merata dan berkelanjutan di wilayah Kabupaten Bogor khususnya.
(Kaperwil Bogor: Parlindungan,S.A.Md.Kep)