Pawai Budaya Desa Sumbersari Ricuh, Saling Pandang Picu Baku Hantam
Srono, Banyuwangi – jurnalpolisi.id
Pawai budaya dalam rangka memperingati HUT ke-79 Republik Indonesia yang berlangsung di Desa Sumbersari, Kecamatan Srono, Banyuwangi, pada Rabu, 28 Agustus 2024, diwarnai insiden yang tak menyenangkan. Kegiatan yang seharusnya menjadi ajang silaturahmi dan unjuk kreativitas tersebut mendadak berubah menjadi arena perkelahian antara peserta pawai dan penonton.
Kericuhan terjadi saat peserta pawai budaya tiba di Dusun Krajan dan bertemu dengan sekelompok pemuda dari Dusun Suwaluh. Insiden berawal dari aksi saling pandang yang berujung pada adu jotos antara pemuda kedua dusun tersebut. Diketahui, hubungan antara pemuda dari Dusun Semalang dan Suwaluh memang sudah tegang sebelumnya.
Kejadian ini sempat terekam oleh jurnalis www.jurnalpolisi.id yang berada di lokasi. Tercium pula aroma minuman keras yang diduga menjadi salah satu pemicu ketegangan. Beruntung, aparat keamanan dari Babinsa segera turun tangan untuk melerai perkelahian dan mengamankan situasi.
“Alhamdulillah, kericuhan langsung bisa dibubarkan dan saat ini sudah aman terkendali,” ujar Danio, Babinsa yang berada di lokasi kejadian. Pihak keamanan memastikan masalah tersebut telah ditangani dan diselesaikan di tempat, serta mengimbau warga untuk menjaga ketertiban dalam acara serupa di masa mendatang. (Boby),