Kemeriahan Karnaval Kemerdekaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79 di Desa Kamulyan
Agustus 26, 2024
Cilacap – jurnalpolisi.id
Pada hari Senin, 26 Agustus 2024, Desa Kamulyan, Kecamatan Bantarsari, menjadi saksi kemeriahan Karnaval Kemerdekaan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79. Acara ini dipimpin langsung oleh Kepala Desa Kamulyan Mahmud, S.P.d.
Diikuti oleh seluruh warga Desa Kamulyan yang terdiri antara lain dari lingkup RT, TK, SD, SMP, bahkan sampai siswa SMA, dari anak anak Hinga dewasa antusias seiring meriakan acara kegiatan karnaval ini, dari masing masing peserta karnaval star keberangkatan dimulai dari titik antara lain :
- Titik pemberangkatan dari halaman SMP N 1 Bantarsari.
- Titik kumpul untuk Sekolah SD/MI/SMP baris dari SMP ke Utara, pengawalan (Maful dan Imam)
- Titik kumpul peserta dari Cikuya di jalan ke arah Bendungan pengawalan (Khusnudin)
- Titik kumpul peserta umum pertigaan Bengkel Mbah Galung ke timur. Pengawalan (Fai, Iki, Ibnu)
- Peserta TK/RA/PAUD titik kumpul lapangan Krida Mulya/lapangan utama. Pengawalan (Bu Endah).
Arahan pengiringan route peserta karnaval seperti TK/RA/PAUD dari balai desa Kamulyan ke arah timur sampai perempatan PP Al-Amin Sidodadi, ke Utara sampai SDN 03 Kamulyan, ke barat sampai pertigaan Mbah Galung, keselatan sampai jembatan Cimeneng, ke Barat sampai pertigaan heler Bu miskiah, keutara sampai pertigaan bapak Tupon, ke barat sampai makam Cikuya, ke selatan sampai bakso Agus dan bergabung dengan barisan karnaval sampai finish.
Dan juga arahan pengiringan Route peserta karnaval SD/MI/SMP dari halaman SMPN bantarsari keselatan sampai jembatan Cimeneng, kebarat sampai pertigaan bakso pak Agus, keselatan sampai rel kereta, ketimur sampai pertigaan Singal, ke Utara sampai finish.
Di tengah lapangan Mahmud, S.P.d selaku kepala desa Kamulyan berkesan, “Dengan semangat kebersamaan dan kreativitas yang tinggi, dan acara karnaval ini bukan hanya menjadi ajang perlombaan semata, tetapi juga sebagai momentum untuk mempererat tali persaudaraan antar warga Desa Kamulyan dengan penuh semangat kebersamaan, acara ini berhasil membawa warna-warni kebahagiaan di penghujung bulan Agustus. Semangat kemerdekaan terasa sangat kental, membangkitkan rasa nasionalisme dan kebanggaan akan identitas sebagai bangsa Indonesia.
Selain acara karnaval juga acara pembagian hadiah lomba yang sebelumnya telah dilaksanakan seminggu sebelumnya, seperti lomba Catur, Tenis Meja, Sepak Bola, Mewarnai Gambar, dan juga lomba Menuju Sehat Untuk Usia Anak Belita terang, “Mahmud S.P.d.
Di tambah lagi acara doorprize hadiah hadiah menarik seperti kompor gas, kipas angin, dan setrika listrik disamping Kemeriyahan untuk memancing semangat para peserta dan penonton. Acara ini berhasil menarik perhatian dan antusiasme warga desa.
Gampang selaku panitia karnaval di wilayah dusun Mulyadadi RW.01 terkesan, “Acara karnaval ini bukan hanya menjadi ajang perlombaan semata, tetapi juga sebagai momentum untuk mempererat tali persaudaraan antar warga Desa Kamulyan dengan penuh semangat kebersamaan, acara ini berhasil membawa warna-warni kebahagiaan di penghujung bulan Agustus. Semangat kemerdekaan terasa sangat kental, membangkitkan rasa nasionalisme dan kebanggaan akan identitas sebagai bangsa Indonesia terang, “Gampang.
Dengan selesainya acara ini, warga Desa Kamulyan kembali menyadari pentingnya kekompakan dan kerjasama dalam membangun desa yang maju dan sejahtera. Karnaval ini pun menjadi bukti bahwa kemerdekaan bukan hanya tentang perayaan, tetapi juga tentang menjaga persatuan dan kesatuan dalam keberagaman dan kemasyarakatan.
(Syaifulloh)