Pergelaran Seni Tradisi Pestival Batanghari 2024

Batanghari – jurnalpolisi.id

Jambi, 9 Juli 2024 – Festival Batanghari 2024 terus memukau para pengunjung di hari ketiganya dengan Pagelaran Seni Tradisi. Acara ini menampilkan berbagai pertunjukan tari tradisional dari seluruh kabupaten dan kota di Provinsi Jambi, menggugah rasa cinta dan kebanggaan terhadap budaya lokal.

Dalam wawancara eksklusif dengan Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Jambi, Bapak Imron Rosyadi, S.Sos., M.Si., beliau menyampaikan rasa bangganya terhadap generasi muda yang terlibat dalam pagelaran ini. “Seni tradisi ini sebagian besar diperankan oleh milenial dan anak-anak muda, mengindikasikan bahwa seni tradisi sudah mulai diminati oleh generasi muda. Kami berharap dengan dilaksanakannya pagelaran seni tradisi ini, seni-seni tradisi kita di kabupaten dan kota bisa tergali dan dilestarikan. Yang lebih penting lagi, kami berharap seni tradisi ini bisa mensejahterakan para pelaku seninya. Ini adalah tujuan yang ingin kita capai. Oleh karena itu, event-event seperti ini harus banyak kita laksanakan,” ujar beliau dengan penuh semangat.

Pak Rizky CP, Ketua Acara Pagelaran Seni Tradisi 2024, juga memberikan pandangannya tentang kesuksesan acara tahun ini. “Alhamdulillah, tahun ini lebih maju dan lebih meriah dari tahun lalu. Tahun ini sangat menarik sekali, di luar dugaan panitia dan juri. Harapan ke depan, semoga kabupaten dan kota lebih giat lagi mengikuti event tradisi ini karena ini adalah salah satu cara kita mengenalkan budaya dan tidak menghilangkan tradisi daerah,” ungkapnya.

Dengan antusiasme yang begitu tinggi dari para peserta dan penonton, Festival Batanghari 2024 berhasil menunjukkan bahwa seni tradisi masih memiliki tempat istimewa di hati masyarakat Jambi. Semoga acara ini terus menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk melestarikan dan mengembangkan warisan budaya kita.(Sabli -JPN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *