Wakil Bupati Batanghari H.Bakhtiar Menghadiri Rapat Pleno Di Gedung Pemuda Batanghari.

Batanghari – jurnalpolisi.id

menggelar rapat pleno terbuka, Rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara dan penetapan hasil pemilahan umum tahun 2024, tingkat Kabupaten Batanghari, di Gedung Pemuda (GP) jalan Pramuka Perumnas Muara Bulian, Sabtu (02/03/2024).

Hadir pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati (Wabup) Batanghari H. Bakhtiar, Kapolres Batanghari, Kepala Pengadilan Negeri Batanghari, Pabung Batanghari, Kasi Intel Kajari Batanghari, Ketua KPU Batanghari, Ketua Bawaslu Batanghari, PPK per kecamatan, saksi partai, dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Wabup Batanghari menyampaikan ucapan terima kasih dan mengapresiasi kepada KPU dan Bawaslu yang telah melaksanakan pemilu dengan baik, serta kepada masyarakat Batanghari,

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Batanghari, kami ucapkan terimakasih atas kinerjanya selama pemilu ini berlangsung, serta terima kasih kepada masyarakat Batanghari yang telah ikut berpartisipasi dalam pemilu ini, untuk menggunakan gak suaranya,” katanya.

Lebih lanjut, Bakhtiar juga berharap agar ke depannya pemilu ini bisa berjalan dalam keadaan kondusif, aman serta damai, seperti pemilu sekarang ini.

“Alhamdulillah, pelaksanaan pemilu di Kabupaten Batanghari berjalan dengan kondusif, aman dan damai, semoga kondisi seperti ini bisa terus kita jaga bersama-sama,” harapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *