Jum’at Berkah: Polres Batu Bara Bagi Nasi Kotak
Januari 26, 2024
Batu Bara (Sumut) – jurnalpolisi.id
Jumat 26 Januari 2024. Dokumentasi kegiatan Jumat Berkah Satlantas Polres Batu Bara, dipimpin oleh AKP Hotlan Wanto Siahaan SH, bersama personel membagikan nasi kotak kepada gelandangan, pengemis, tukang becak, penjual es keliling, dan pedagang di sepanjang jalan lintas dari Lima Puluh hingga Sei Bejangkar. Selain itu, dilakukan patroli dengan mobil dinas untuk mengantisipasi kemacetan sepanjang jalan lintas.
Kegiatan Jumat Berkah dilaksanakan dengan tujuan Polri tidak hanya melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat, tetapi juga peduli terhadap sesama. Hal ini bertujuan menanamkan kesadaran kepada anggota bahwa sebagian dari harta yang dimiliki adalah hak mereka yang sangat membutuhkan. Ini juga bertujuan untuk meningkatkan jiwa keikhlasan dan sosial. Alhamdulillah, berkat keikhlasan dan kepedulian sesama dari anggota yang menyisihkan sebagian rejeki mereka, mereka dapat berbagi di Jumat Berkah. Semoga ini menjadi ladang pahala. Kabiro JPN, Husaini Yafizam.