Bupati Batang Hari Mhd Fadhil Arief mendampingi Kapolda Jambi Irjen. Pol Rusdi Hartono Dslam Rangka Penanaman pohon

Batanghari – jurnalpolisi.id

Bupati Batang Hari Mhd Fadhil Arief mendampingi Kapolda Jambi Irjen. Pol Rusdi Hartono menanam pohon di Desa Senami Kecamatan Muara Bulian, Rabu (15/11/2023).

Dikatakan Kapolda Jambi, hari ini bersama pak bupati Batang Hari, Polres juga bersama Forkopimda melakukan penanaman pohon.

Sementara Bupati Mhd Fadhil Arief menyampaikan terima kasih atas kehadiran Kapolda Kapolres dan jajarannya di Kabupaten Batang Hari. Diharapkan bisa menjadi trigger serta daya ungkit yang baik.

Selama ini telah dicoba menghijaukan kembali Tahura Sultan Thaha Syaifuddin, tapi selalu gagal karena sering dicabuti masyarakat. Mudah-mudahan dengan giat hari ini bisa kembali mengedukasi masyarakat bahwa ini investasi untuk kita dan keturunan kita nantinya.

Kemarin terjadi el nino (pemanasan suhu muka laut) walaupun panasnya sedikit naik kita sudah cukup menderita, kemudian timbul kerawanan air dan penanaman pohon ini harus digalakkan untuk menopang semua itu.

Memang ada program pemerintah Kabupaten Batang Hari untuk menanam pohon manggis di halaman rumah, tapi itu tidak cukup kuat untuk menopang Kabupaten Batang Hari.

“Kita minta izin Pak Kapolda nantinya melalui jajaran Polres akan membuat ikatan lebih kuat warga di sekitar Tahura ini, berinvestasi di pohon ini hingga ketika besar mereka bisa ambil kembali pohonnya. Bibit, pupuk disediakan, mereka tinggal tanam saja. Terima kasih pak Kapolda, pak Kapolres telah membantu kami di sini,” ujar Bupati Fadhil Arief. (S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *