Peduli Pendidikan Di Wilayah Perbatasan Dengan Berikan Tenaga Didik (Gadik)
Oktober 18, 2023
Kabupaten Kerom- jurnalpolisi.id
Peduli pendidikan di daerah perbatasan Satuan Tugas Pengaman perbatasan RI-PNG Sektor Utara, Yonif 122/TS, yang berada di bawah Kolakopsrem 172/PWY Pos Ujung Karang berikan bantuan Tenaga Didik (Gadik) SD YPK PERBATASAN YETTI, Kampung Pikere, Distik Arso Timur, kab kerom, Rabu (18/10/2023).
Dengan kemampuan pelatihan Pengajaran ternyata mampu membuat generasi muda perbatasan riang bergembira sembari belajar SD YPK PERBATASAN YETTI Itulah salah satu potret pengabdian personel Satgas yang diperbantukan mengajar murid SD YPK PERBATASAN YETTI, Hal tersebut disampaikan Danpos Ujung Karang Sertu Fuji Satria.
Seperti terangkan Dansatgas Mayor Inf Diki Apriyadi, S, Hub.Int, selain menjaga wilayah perbatasan RI-PNG tetap Satgas Yonif 122/Tombak Sakti yang berada di bawah Komando Pelaksana Operasi (Kolaksops) Korem 172/PWY juga gencar melaksanakan tugas dan fungsi pembinaan teritorial di berbagai bidang untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah perbatasan, salah satu program Satgas sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat perbatasan yaitu bidang pendidikan, dimana para prajurit TNI dari satuan Batalyon 122 / Tombak Sakti ini turut membantu mengajar anak-anak Sekolah Dasar (SD) Negeri YPK PERBATASAN YETTI, Arso timur.
Dijelaskan pula, sebelum terjun ke daerah operasi, beberapa personel sudah dipersiapkan menjadi tenaga pengajar dengan mengikuti pembekalan dari dinas terkait, kemudian pada pelaksanaan tugas di perbatasan RI-PNG, personel tersebut disebar di pos-pos yang memiliki warga binaan.
Dengan komunikasi yang baik dengan kepala sekolah ibuk Erlinda ,spd, memberikan ijin untuk personel satgas pamtas Yonif 122/ Tombak Sakti mengajar dan akan diberikan jadwal rutin mengajar di SD Negri YPK perbatasan YETTI secara rutin nantinya.
“Semoga pengetahuan dan wawasan yang disampaikan anggota Satgas dapat meningkatkan disiplin dan motivasi anak didik kami dalam meraih cita-citanya,” tuturnya.
(Kaperwil