DLH Rohil Gelar Sosialisasi Sampah Perkotaan

Rohil – jurnalpolisi.id

Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Rokan Hilir (Rohil) menaja sosialisasi Sampah Perkotaan. Kegiatan terlaksana kerjasama dengan Pusat Pengendalian Pembangunan Ekoregion Sumatera (P3ES) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI.

Acara sosialisasi dibuka langsung oleh Kepala DLH Rohil Swandi S.Sos sebagai mewakili Bupati Afrizal Sintong, Selasa (17/10/2023) yang bertempat di Aula Kantor DLH Rohil Jalan Lintas Komplek Perkantoran Batu 6 Bagansiapapi. Yang dihadiri Sekretaris DLH Rohil Fitri Yani, Kabid Penata Lingkungan, Kabid Pengelolaan Sampah, seluruh OPD, Camat Bangko, Lurah serta Penghulu se- Kecamatan Bangko serta Sekolah Adiwiyata.

Kepala DLH Rohil Swandi S.Sos dalam kata sambutannya menjelaskan bahwa Sosialisasi Sampah Perkotaan ini ditaja atas bekerjasama dengan P3ES. Acara ini, katanya, akan dilaksanakan selama 5 hari kedepan. Dia juga menjelaskan selain sosialisasi ini, juga melakukan Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk daur ulang sampah organik dan non-oganik.

Selanjutnya, Swandi juga menguraikan bahwasa tujuan dari sosialisasi adalah menitik beratkan kepada Reduce,Reuse dan Recicle (3R). Karena tidak semua sampah yang dihasilkan itu diangkut ke TPA. Tentu terlebih dahulu pemilahan dari sumber sampah itu, yaitu dari Rumah Tangga dan lainnya.

Kabiro Panca SITEPU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *