Memeriahkan HUT RI Ke-78 Kodim 0201/Medan Gelar Berbagai Kegiatan Perlombaan

Medan – jurnalpolisi.id

Bertempat di lapangan Benteng Medan dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 Kodim 0201/Medam mengadakan perlombaan, yang di ikuti oleh Keluarga Besar Kodim 0201/Medan, Sabtu (12/8/2023)

Kegiatan ini di buka oleh Dandim 0201/Medan Kolonel Inf. Ferry Muzawwad, S.I.P., M.Si., didampingi Kasidim 0201/Medan Letkol Inf Zainal Abidin Rambe, S. Sos.

Dalam arahanya, Komandan Kodim 0201/Medan Kolonel Inf. Ferry Muzawwad, S.I.P., M.Si, mengatakan bahwa kegiatan perlombaan ini selain untuk memeriahkan HUT RI Ke – 78, juga sebagai ajang silahturrahmi seluruh anggota Makodim serta seluruh Koramil jajaran Kodim 0201/Medan.

“Pelaksanaan perlombaan ini akan ditandingkan antar Staf Makodim dan Koramil – Koramil, di dalam pertandingan pasti ada yang menang dan ada yang kalah. Untuk semua pertandingan nanti akan ada hadiah nya,”terang Dandim

Perlombaan ini kita buat untuk kegembiraan dan untuk memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke – 78. Dalam setiap perlombaan nantinya yang perlu diperhatikan adalah faktor keaman baik Personil maupun Materil dan Sportifitas. Selamat bertanding,”ujar Dandim

Tampak hadir, Pasi Ter Kodim 0201/Medan Mayor Arh Nirmawan, Pasi Ops Kodim 0201/Medan Mayor Inf Marlon Lassari, Pasi Ren Kodim 0201/Medan Kapten Inf Mustakim, Pasi Pers Kodim 0201/Medan Mayor Inf Fitriadi dan para Danramil jajaran Kodim 0201/Medan, serta Babinsa dan ibu-ibu Persit KCK Cab XI Dim 0201/Medan

Dalam kegiatan perlombaan HUT RI yang ke-78 ini, di ikuti oleh, Personil Kodim dan ibu-ibu Persit Kodim 0201/Medan. Perlombaan yang meliputi Lomba Bakiah, Balon, Tenis Meja, Kelereng, Paku dalam Botol, Make Up, Kelereng, Bola Voly, Tebak Kata. Kemeriaha dan kegembiraan tampak terlihat dari senyum canda tawa dari para peserta lomba dan para penonton serta keluarga besar Kodim 0201/Medan yang hadir.

Kegiatan perlombaan tersebut mendapatkan dukungan positif dari seluruh keluarga besar Kodim 0201/Medan, dengan turut memeriahkan semua pelaksanaan perlombaan yang dilaksanakan dilapangan, dengan penuh semanggat kebersamaan baik Perwira, Bintara maupun Tamtama dan ibu – ibu Persit KCK Cab XI Dim 0201/Medan, untuk terlaksanaanya kegiatan.(kaperwil)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *