Berulang Kali Warga Masyarakat Pekon Kuta Kakhang Pertanyakan BLT DD Yang Tak Kunjung Tiba

Tanggamus- jurnalpolisi.id

sangat miris diduga terkait dengan bantuan BLT-DD dan insentif para kader yang ada di Pekon Kuta Kakhang Kecamatan Cukuh Balak Kabupaten Tanggamus Provinsi Lampung di pertanyakan warga setempat pasalnya,sejak tahun 2022 hingga 2023 belum juga di salurkan oleh oknum Kepala Pekon Selasa(28/07/2023)

Beberapa bulan yang lalu telah tergoncang tentang aduan beberapa masyarakat Pekon Kuta Kakhang oleh awak media terkait beberapa bantuan dan esentif lainnya yang tidak di salurkan oleh oknum Kepala Pekon Kuta kakhang yang hingga kini belum juga dibagikan

Tidak hanya sampai di situ kami awak media mencoba konfirmasi langsung dengan oknum kepala pekon Kuta Kakhang terkait pemberitaan dan aduan masyarakat beberapa bulan yang lalu terkait dengan bantuan BLT-DD dan insentif itu semua sudah tersalurkan,”dalihnya

Menurut keterangan salah satu warga setempat, berbanding terbalik apa yang disampaikan oknum Kepala Pekon Kuta Kakhang terkait sudah tersalurkan bantuan BLT-DD dan insentif itu tidak benar,karena kami selaku masyarakat penerima bantuan hingga saat ini belum pernah menerima bantuan atau insentif tersebut,”tegasnya

“Lanjutnya Jika memang betul BLT-DD dan insentif ini sudah di bagikan oleh oknum kepala Pekon tersebut mungkin Pekon Kuta Kakhang ini sudah tau semua dan pasti gempar beritanya jika betul BLT-DD atau yang lainnya sudah di bagikan, jelasnya

Lanjutnya,Malah kami ingin meminta petunjuk dengan kalian para awak media bagaimana caranya membuat surat pelaporan terhadap oknum Kepala Pekon tersebut sehingga kami bisa melaporkan perkara ini ke aparat penegak hukum (APH) atau instansi terkait,” imbuhnya

Dan juga kami beberapa masyarakat Pekon Kuta Kakhang meminta bantuan para awak media agar supaya permasalahan ini segera di tindak lanjuti secara hukum yang berlaku, tutupnya

(Helmi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *