PIHAK PENGAMANAN PTPN.2 TANDAM HULU TANGKAP DAN SIKSA TERSANGKA PENADAH DAN PENCURI SAWIT

Langkat ,Jurnalpolisi.id

Warga dusun 1 desa Sidomulyo kecamatan Binjai yang berinisial NG (47) di tangkap pihak pengamanan di duga BKO Afdeling 11 Desa Tandam hulu 1 kecamatan hamparan perak kabupaten Deli Serdang Sabtu(3/6/2023) sekira pukul 03.00.wib di jalan lintas Sumatra KM.30.5 Titi kuning pasar v tandem hulu11 .penangkapan tersebut di duga atas tuduhan sebagai penadah.

Sri Mulyani.selaku istri (NG) yang di dampingi oleh pengacara suaminya.Dedi Kurniawan.SH mengaku tidak terima suaminya di perlakukan tidak manusiawi seperti binatang.di Borgol dan dianiaya hingga babak belur dan di tuduh sebagai penadah dalam laporan polisi.

“Suami saya di tuduh sebagai penadah buah sawit curian milik kebun PTPN.2 di borgol .di pukuli di tendang .di siksa beberapa jam di lokasi kantor PTPN.2 Tandam hulu.saya sebagai istri Tidak terima atas tuduhan dan penganiayaan kepada suami saya yang kami duga di lakukan oleh pihak BKO pengamanan PTPN 2 Tandam hulu.dan saya akan menuntut keadilan dengan membuat pelaporan ke pihak sub Denpom.Detasemen Polisi militer Binjai.sementara pelaku penganiayaan yang ikut serta yang kami duga dari pihak sipil pengamanan kebun juga akan kami laporkan ke pihak Polsek.polres Binjai.ujar Sri Muliyani dengan nada kesal istri dari (NG) kepada kru media ini saat membesuk suaminya di Polsek Binjai.

Adapun kronologis kejadian bermula saat(NG)47 mendapat telpon dari seorang yang dikenal berinisial SL alias (KOM) untuk mengambil buah sawit di dusun 1 purnama sari desa Tandam hulu 1 persis di depan rumah warga yang berinisial HS yang jaraknya jauh dari Areal PTPN.2 pada hari Sabtu 3 Juni 2023 sekira pukul 03.00 Wib dini hari saat itu (NG) mengaku buah sawit itu terpaksa diambilnya karena (KOM) mempunyai sangkutan utang piutang kepadanya.

Saat sampai dilokasi (KOM) dan temannya (SY) memuat buah sawit yang lebih kurang 20 janjang tersebut ke mobil Pic.Up milik (NG) setelah selesai dimuat (NG) pun membawanya pulang untuk ditimbang dirumahnya di dusun 1 desa Sidomulyo,namun belum sampai dirumah pas dijalan lintas KM.30.5 tepatnya di Titi kuning pasar 5 Tandam hulu 11 mobil (NG) pun dihadang oleh sejumlah oknum yang diduga pihak keamanan PTPN 2 Tandam hulu dan pada saat itu mereka juga mengacungkan senjata Laras panjang kepada NG setelah itu NG pun langsung diamankan bersama mobil Pic.Up yang berisi buah sawitnya.setelah itu pihak keamanan PTPN 2 meminta NG menunjukan orang yang menelpon belumnnya dan NG pun menunjukan rumah yang menelponnya yang berinisial AR.alias BS.sampai di rumahnya AR alias BS juga langsung di ambil dan di boyong bersama NG ke kantor PTPN 2 pasar 6 budidaya tandem hulu

Saat (NG) dan AR alias BS diamankan dikantor PTPN 2 tersebut pihak keamanan PTPN 2 juga memburu 2 orang lagi yang di di duga pelaku pencurian oleh pihak keamanan PTPN 2 yang berinisial (SY),dan SL alias (KOM) ,satu diantarnya (SY) dapat diciduk oleh pihak keamanan PTPN 2 dirumahnya namun satu yang berinisial SL alias (KOM)sudah kabur melarikan diri,setelah itu SY pun di bawa ke kantor PTPN 2 di sana (SY),(BS) dan (NG) yang di tuduh sebagai pelaku dan penadah dianiaya di dipukul pake selang dan di tendang hingga babak belur oleh beberapa oknum yang diduga pihak keamanan PTPN 2 tandem hulu.”iya kami masih tanda orangnya Bang “ujar NG dan SY

Akibat dari penganiayaan itu bagian punggung,pundak dan kaki hingga paha kiri dan kanan (NG) dan SY mengalami memar dan lembam-lembam setelah beberapa jam di tahan dilokasi teras kantor penjagaan PTPN 2 Tandam hulu sekira pukul 10 pagi pihak keamanan scurity PTPN 2 Tandam hulu menyerahkan 3 Yang disangkakan tersebut ke polsek binjai.Namun siangnya satu di antara.3 yang di serahkan Berinisial AR alias (BS)di lepas oleh Polsek Binjai.
Saat di konfirmasikan kru media ini terkait alasan pelepasan AR alias BS tersebut kepada Kapolsek Binjai melalui penyidiknya AIPTU.AL.KOSIM.SH membenarkan pelepasan tersebut menurutnya hasil pemeriksaan. penyidikan AR alias (BS) hanya meminjamkan telponnya kepada Sl alias KOM jadi waktu itu yang menelpon (NG) SL alias (KOM)dan AR alias (BS) hanya meminjamkan hpnya kepada SL alias(KOM)ujar penyidik AL.Kosim Sirait.SH

Sementara pengakuan korban penganiayaan yang di alami NG.dan SY sampai saat ini mengaku mengeluh kesakitan ” Iya Bang badan dan kaki kiri dan kanan ku terasa ngilu dan sakit sekali sampai sekarang karena kami dihantam secara membabi buta oleh mereka,padahal saya sendiri bukan mencuri cuma beli sawit kecil-kecilan kalau pun saya tau itu sawit curian tidak mungkin saya beli,walaupun mereka itu masih punya sangkutan sama saya tutur (NG) 47 saat ditemui di Polsek Binjai Tandam hilir Sabtu sore (3/6/23)

Papam kandir dan PAM Aset PTPN 2 Tanjung Morawa.Riswan saat di konfirmasi terkait adanya penangkapan dan penganiayaan terhadap korban yang di tuduh pelaku pencurian dan penadahan yang di duga di lakukan oleh papam dan BKO serta sejumlah pihak pengamanan ptp2 Tandam hulu Sabtu dini hari ( 3/6/2023) kemaren.membenarkan hal tersebut.”iya pak laporan penangkapan itu dari PTPN 2 Tandam hulu sudah masuk ke kandir” sama kami”namun ketika di tanya apa tindakan prusahaan kepada oknum pelaku penganiayaan.Riswan mengaku pihak nya belum mengetahui secara pasti di lapangan.Apakah papam,BKO atau security yang melakukan penganiayaan terhadap korban jadi sebaiknya kita tunggu saja hasil penyidikan yang sedang berjalan ujarnya ketika di tanya keberadaannya di kantor sub denpom binjai sore itu.Riswan mengaku mau berkoordinasi sekaligus melihat perkembangan dan menurutnya persoalan ini bisa kita rembukan secara kekeluargaan.Dan “Monggo kita siap”Nomor telpon saya ada di penyidik denpom Binjai ujar Riswan PAM Aset Kandir tersebut.(sahrul – jpn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *