Ibadah Pringatan Isa Almasih di Kab. Semarang, Polres Semarang terjunkan ratusan personil

Mei 18, 2023

Semarang – jurnalpolisi.id

Kegiatan ibadah umat Kristiani dalam peringatan kenaikan Isa Almasih di Kab. Semarang Kamis, 8 Mei 2023 berlangsung tertib, aman dan lancar. Hal ini disampaikan Kapolres Semarang AKBP Achmad Oka Mahendra  SIK. MM., dimana pihak Polres Semarang mengerahkan 251 Personil untuk melaksanakan pengamanan.

“Kami kerahkan 251 personil Polres Semarang termasuk dari personil Polsek jajaran yang melakukan pengamanan di wilayahnya masing masing.” Ungkap Kapolres.

Pihaknya menyampaikan kegiatan ibadah peringatan kenaikan Isa Almasih di wilayah Kab. Semarang, selain dari personil Polres Semarang juga dibantu instansi terkait, baik dari Jajaran TNI Kodim 0714/ Salatiga dan Satpol PP serta Dishub Pemkab. Semarang.

“Untuk gereja geraja dengan jumlah jamaah yang besar kami siagakan personil baik dari induk Polres Semarang dengan dibantu personil Polsek serta jajaran TNI dan Pemerintah Kab. Semarang.” Tambah AKBP Oka.

Kapolres mengucapkan terimakasih atas kerjasama semua pihak, sinergitas yang baik dari semua pihak, termasuk dari pengurus gereja yang memberikan informasi bahwa kegiatan ibadah ada juga yang berlangsung 2 hari.

“Dari pengurus gereja kami juga mendapatkan informasi bahwa ada beberapa gereja yang melaksanakan ibadah sejak Rabu Sore 17 Mei 2023 dan Kamis 18 Mei 2023. Hal ini sangat membantu kami dalam memberikan pengamanan bersama instansi terkait, sehingga para jamaah dapat melaksanakan ibadah dengan aman, nyaman dan Khusyuk.” Pungkas Kapolres.
( Kordinator liputàn Jateng & Diy Bendoz )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *