Kapolres Tabanan, Mendampingi Dir Pam Obvit Polda Bali Bersilaturahmi Dengan Tomas Candikuning II
April 23, 2023
Tabanan, jurnalpolisi.id
Minggu 23 April 2023 Dalam rangka pemeliharaan Kamtibmas dan rangkaian dengan kegiatan Operasi Ketupat Agung 2023,pada hari Minggu tanggal 23 April 2023 siang,Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes,S.H.,S.I.K,M.H. mendampingi Dir Pam Obvit Polda Bali, Kombes Pol. Harri Sindu Nugroho, S.H.,M.M., selaku Pamatwil Operasi Ketupat Agung Polda Bali melakukan silahturahmi dengan tokoh muslim di Banjar Candikuning ll, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan.
Pada kesempatan tersebut Kombes Pol. Harri Sindu Nugroho,S.H.,M.M.mengajak para tokoh masyarakat muslim di Candikuning, untuk tetap menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif.
“Mari kita pertahankan toleransi antar umat beragama, jaga persatuan dan kesatuan. Kedepankan keamanan dalam berbagai event ataupun kegiatan yang dilaksanakan.”Tegas Dir Pam Obvit Polda Bali.
Dir Pam Obvit Polda Bali juga tidak lupa menyampaikan ucapan selamat hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1444 H, kepada warga muslim yang ada di Candikuning ll. “Semoga di hari yang suci ini kita semua tetap diberikan keselamatan kesehatan dan dilancarkan dalam berbagai hal, semoga Allah SWT meridhoi amin yra, ucap,” Dir Pam Obvit Polda Bali.
Sementara tokoh masyarakat (Tomas) Candikuning II.
, yang juga pengurus yayasan Masjid Al-Hidayah Khairil Anwar, mengatakan bahwa “kami sangat mendukung apa yang menjadi langkah- langkah Kepolisian untuk tetap terjaganya stabilitas kamtibmas, selama ini dari berbagai kegiatan event kemasyarakatan yang kami selenggarakan, kami selalu berkomunikasi dan koordinasi dengan Polsek/Polres melalui Bhabinkamtibmas,” ungkap Khairil Anwar.
Turut serta dalam acara silaturahmi tersebut
Kabag Ops Polres Tabanan, Kapolsek Baturiti dan para Kanit, Kasi Was serta Kasi Humas Polres Tabanan. Selain itu hadir juga Tokoh Agama Candikuning H. Abdurahman, Juru Kunci Makam Keramat Habib Umar Bin Yusuf Al-Magribhi Bapak Hj. Faridin, dan Ranu Sugito. Acara silaturahmi diakhiri dengan foto bersama.
(Humas Polres Tabanan)