Ramadan, Kodim Purbalingga Berbagi Takjil
PURBALINGGA – jurnalpolisi.id
Sebagai wujud peduli bagi sesama dibulan suci ramadan, Kodim 0702/Purbalingga berbagi ratusan takjil berupa makanan siap saji yakni nasi kotak kepada warga maupun para pengguna jalan yang melintas di depan Markas Kodim 0702/Purbalingga.
Ratusan takjil tersebut dibagikan langsung oleh Komandan Kodim 0702/Purbalingga Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol bersama Ketua Persit Cabang XVII Dim Purbalingga Ny. Magda Dipo Sabungan Lumban Gaol beserta para anggotanya.
Menurut Dandim 0702 Purbalingga Letkol Inf Dipo Sabungan Lumban Gaol, pembagian takjil dibulan suci ramadan yang dilakukan pihaknya merupakan bentuk sikap saling toleransi antar umat beragama.
”Kami dari Kodim 0702 Purbalingga turut berpartisipasi dalam rangka berbagi takjil kepada warga sekaligus sebagai bentuk toleransi kehidupan antar umat beragama,” tuturnya, Kamis, (30/3/2023) sore.
Selanjutnya, Dandim juga menambahkan, jika berbagi takjil tersebut menyasar kepada para tukang becak, warga yang sedang lewat maupun para pengguna jalan lainnya.
”Sasarannya pengguna jalan yang melintas di depan Kodim dan prioritasnya warga yang membutuhkan,” tambahnya.
Dalam kesempatan tersebut, Wanto (45) salah satu penarik becak yang biasa mangkal tidak jauh dari Kodim 0702/Purbalingga merasa bahagia mendapat takjil untuk berbuka puasa baginya.
“Dari siang belum narik (Red: mendapat penumpang), dengan mendapat takjil ini bersyukur bisa untuk kami buka puasa,” ungkapnya.
(Arif JPN/SF)