Antisipasi Kecelakaan Pada Badan Jalan Longsor Kapolsek Siso & Anggota Pasang Police Line Di Jalan Trans Negara.

Maret 3, 2023

NTT, jurnalpolisi.id

Dalam rangka mengantisipasi terjadinya kecelakaan bagi pelintas jalan Trans Negara Timor Raya , Kamis (02/03/2023) kemarin sekira pukul 13:00 wita, Kapolsek Siso Polres Timor Tengah Selatan Polda Nusa Tenggara Timur Iptu Blasius Don Rena memimpin anggota memasang Police Line tepatnya di badan jalan Trans Negara Timor Raya tepatnha di Dusun 03 Fatumetan Desa Biloto Kecamatan Mollo Selatan Kab Timor Tengah Selatan Nusa Tenggara Timur sebagai tanda berhati-hati bagi pelintas yang menggunakan roda 2, roda 4 dan roda 6.

Kapolres Timor Tengah Selatan Polda Nusa Tenggara Timur AKBP I Gusti Putu Suka Arsa, SIk melalui Kapolsek Siso Iptu Blasius Don Rena via wats ap menguraikan bahwa kondisi jalan Trans Negara Timor Raya tepatnya di titik Fatumetan badan jalan nyaris putus akibat tergerus longsor akibat curah hujan beberapa hari ini sangat tinggi sehingga kami memimpin anggota untuk memasang tanda rambu Police Line agar para pelintas yang menggunakan kendaraan extra hati-hati melewati jalur tersebut.

Blasius menguraikan lebih jauh bahwa kondisi badan jalan dari arah Kupang Ibu Kota Prop NTT sebelah kiri dan sebelah kanan dari arah Kab Belu, Kab TTU, Kab Malaka, dan Kab TTS nyaris putus tergerus longsor akibat intensitas hujan yang cukup tinggi di wilayah itu.

Dengan demikian untuk mengantisipasi berbagai kemungkinan yang berakifat fatal baik itu kecelakaan dan lain sebagainya kami memasang Police Line sebagai tanda berhati-hati bagi para pelintas pengguna jalan trans negara.” Tutup Kapolsek Blasius.

Editor: Roy Saba
Penulis: Aiptu Jhony Missa / Paur Humas Polres TTS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *