Gereja Bethel Papua Akan Menggelar Sidang Raya Sinode Satu Dengan Melibatkan Peserta Dari Sejumlah Provinsi Di Indonesia

Bintuni – jurnalpolisi.id

Kegiatan Sidang Raya Sinode I GEREJA BETHEL PAPUA yang akan berlangsung pada tanggal 18 – 22 November Tahun 2022 itu Berlangsung di Wisma Atlet Mandala Jayapura dengan menghadirkan 500 hamba Tuhan dari Berbagai Provinsi di indonesia, Ketua Dewan Pembina Pdt. Tonny Worobay, S.Th Saat di Konfirmasi media ini Rabu 14/11/2022 di sela – sela kesibukan-nya itu.

Kata, Tonny, Pada kesempatan ini, dalam Iven yang sangat berharga bagi kami Gereja Bethel Papua, menjelang pelaksanakan sidang raya sinode yang pertama kali, maka Saya Sebagai Ketua dewan pembina gereja Bethel Papua, melalui Media sosial ini
Saya pertama tama menaikan pujian dan syukur kepada Tuhan Yesus Kristus bahwa sampai pada hari ini perlindungan Tuhan itu sangat nyata sehingga kami masih tetap sehat dan dapat beraktivitas melayani pekerjaannya.

ia menambakan, Pada kesempatan ini juga atas nama Gereja Bethel Papua saya mengucapkan terima kasih atas dukungan” dari pemerintah melalui kanwil kementrian agama di Papua yang telah memberikan surat izin atau rekomendasi pelayanan tetap dan juga kanwail kementrian agama di beberapa provinsi lain di luar tanah Papua yang juga telah memberikan surat izin tanda lapor kepada Jemaat” lokal kami yang ada di wilayah tersebut, ungkap Tonny

Lanjut Tonny, sehingga memudahkan jemaat jemaat lokal tsb dan para hamba hamba Tuhan, dapat menjalan ibadah dengan baik, selain itu juga ucapan terima kasih kami kepada gereja gereja tetangga dari berbagai denominasi dan berbagai lembaga organisasi kerohanian yang juga telah menerima kehadiran gereja Bethel Papua di wilayah wilayah yang ada di seluruh Indonesia.

Selain itu Tonny menambakan, Kiranya kita semua dapat bergandeng tangan menjaga kesatuan dan keutuhan bangsa dan negara kita ini NKRI yang kita kasih, mulai dari Sumatra sampai ke tanah Papua, agar selalu bersatu hati sejiwa dalam membangun bangsa dan negara kita agar diberkati Tuhan. Tuturnya

Pihaknya menjelaskan, Kami Gereja Bethel Papua adalah gereja yang nasionalis, bukan gereja suku, atau gereja untuk satu golongan tertentu, Gereja Bethel Papua adalah gereja untuk segala suku bangsa dan bahasa yang tidak membedakan suku ras dan bahasa sesuai dengan prinsip Alkitab bahwa Yesus datang untuk segala suku bangsa, karena itu sehingga kita semua dapat dipersatukan dari segala perbedaan didalam kasih Tuhan yang telah dinyatakan melalui pengorbanan Nya di salib 2000 tahun yang lalu.

Kami Gereja Bethel Papua bersifat kharismatik dalam ibadah pujian dan penyembahan dan pelayanan pemberitaan Injil Kristus kepada semua orang dari berbagai suku bangsa. Tandasnya

Bukan hanya itu ia menuturkan, Kami juga sangat mendukung dan menjaga teloransi beragama, dan sangat mendukung kebebasan beragama, bahwa setiap orang di dunia mempunyai hak bebas untuk memilih kepercayaannya tidak harus dipaksa atau diintimidasi oleh siapapun.

ia mengatakan, Dalam rangka menuntaskan Amanat Agung Tuhan Yesus Kristus Matius 28:19 menjelang kedatangan Nya yang sudah semakin dekat, maka visi dan misi kami yaitu memberitakan Injil kepada segala suku bangsa dengan Menjangkau yang belum Terjangkau yaitu mereka jiwa’jiwa yang ada disekitar kita dimana mana, karena itu maka hal ini sangat memerlukan konsentrasi kerja keras kesungguhan hati kerjasama kesehatin didalam internal kami GBP dan juga teman teman sekerja dalam Tuhan dari berbagai denominasi lain untuk dapat bergandengan tangan bersama sama menuntaskan Amanat Agung Tuhan Yesus.

Maka Pada tanggal 18 nov ini, untuk pertama kalinya kami gereja Bethel Papua akan melaksanakan sidang raya sinode, dengan harapan melalui sidang raya sinode pertama ini, dapat menyentuh hati kita satu visi dan misi membangun kerjasama antara sesama hamba Tuhan di dalam lingkungan gereja Bethel Papua, dengan menjauhkan semua kepentingan pribadi tetapi hanya mengutamakan kebersamaan.sehingga dapat terwujudnya visi dan misi kami.

Pihaknya berharap, kiranya Pemerintah dan masyarakat kota Jayapura-dan juga rekan rekan hamba Tuhan teman sekerja dari berbagai denominasi gereja, mohon dukungnya agar penyelenggaraan sidang raya sinode kami yang pertama kali ini di kota Jayapura sukses terlaksana dengan baik.

Para peserta sidang yang akan datang menghadiri sidang tsb, adalah dari beberapa propinsi yang jumlahnya sekitar 500 hamba Tuhan, antara lain: provinsi: Jateng, Kalbar, NTT, Sulut, DKI Jakarta, Papua barat, Papua tengah, Papua Selatan.
Waktu Penyelenggaraan sidang jatuh pada hari Jumat tanggal 18 November 2022 sampai Selasa tanggal 22 November 2022.
Tempat pelaksanaan: wisma atlet Mandala Jayapura. Tutup Tonny

(Buce JPN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *