TRAINING OF TRAINER DPD-GIAN LANGKAT RESMI DI TUTUP

STABAT –  jurnalpolisi.id

Training of Trainer (TOT) Pencegahan Pemberantasan Penyalagunaan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) yang diselenggarakan oleh Dewan Pengurus Daerah Gerakan Indonesia Anti Narkotika (DPD-GIAN) Kabupaten Langkat yang bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional(BNN) Kabupaten Langkat akhirnya ditutup hari Jumat (23/9/2022).

Penutupan berlangsung khitmat dan sederhana dengan adanya pesan dan kesan dari para peserta yang telah menjalani pelatihan selama 2 hari berturut-turut.

Kegiatan yang berlangsung sejak kamis (22/9/2022) di aulah Gedung PKK Stabat – Langkat di buka secara resmi oleh Bupati Langkat H. Syah Afandin SH yang diwakili Kepala Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik, KA, KAN KES Bangpol Langkat Faisal Badawi S.SOS.

Ketua DPD-Gian Langkat P. Manulang SH.MH dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta yang pada hari ini telah bersedia mengikuti TOT P4DN, adapun tujuan TOT adalah pemberdayaan Personil Dewan Pengurus Gian mulai Tingkat DPD, DPC hingga Anak Ranting dan diharapkan kepada peserta yang telah mengikuti pelatihan nantinya dapat melakukan Penyuluhan di Lingkungan di wilayah nya masing-masing dan hasilnya dapat menimalisir angka pemakaian Narkoba.

Sementara Ketua Dewan Pembina DPD-Gian Langkat yang beliau juga mantan Kepala BNNK Langkat Dr. H. Ahmad Zaini SH dalam sambutannya merasa bangga kepada Pengurus DPD-Gian Langkat yang dapat melaksanakan kegiatan TOT dengan semangat tinggi dan keinginan yang kuat agar masyarakat Langkat bersih dari Narkoba, oleh karena itu para peserta yang mengikuti pelatihan ini di harapkan mulai hari ini atau besok siap Melawan dan Memerangi Narkoba’ pada tahun-tahun lalu Semboyan BNN’ Stop Narkoba, tapi sekarang ini tidak lagi Stop Narkoba tapi kita Perang Melawan Narkoba dan tidak ada kata ragu lagi, kalau ragu-ragu silahkan mundur dan tidak usah ada disini tegas Dewan Pembina DPD-Gian tersebut.

Di hari pembukaan sebelumnya Panitia Pelaksana Training Of Trainer Drs. M. Alwi Dahni Lubis. MH dalam Laporannya Menyampaikan Kegiatan TOT merupakan Program DPD-Gian yang bertujuan untuk Melatih dan Memperdayakan Dewan Pengurus mulai dari Daerah, Kecamatan hingga ke Anak Ranting untuk ikut serta Mengedukasi dan Memerangi Bahaya Narkoba di tengah-tengah masyarakat yang saat ini sudah sangat memprihatinkan.

Adapun peserta yang mengikuti TOT, Alwi, sebanyak lebih kurang 100 orang terdiri dari utusan 15 Kecamatan di Kabupaten Langkat dan mudah mudahan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat Langkat papar Alwi.

Sementara disela sela penutupan Training Of Trainer, Sekretaris DPD-Gian Langkat S. Husni menyampaikan rasa Optimis serta harapan agar semua peserta yang sudah mendapatkan pelatihan dalam kegiatan ini dapat memberikan penyuluhan kepada masyarakat tentang bahaya Narkoba dan berperan aktif dalam melawan penyalahgunaan Narkoba di tengah tengah masyarakat., adapun materi yang disampaikan 4 marasumber dari BNNK Langkat yakni tentang pemahaman napza oleh Dr. Nur Fitri Amaliya, didang pemberantasan oleh IPTU Siregar sementara Bidang Rehabilitasi oleh Nona Aprianti Sinaga. S. Kep. Ns. M.Pd Bidang pencegahan dan pemberdayaan masyarakat (P2M) Rosmiati SH. Yang sekaligus beliau juga sebagai Plt kepala BNNK Langkat. Diujung acara penutupan tersebut Bendahara Panitia Pelaksana kegiatan TOT. Saprinawati Sinaga juga menyampaikan laporan pertanggung jawabannya tentang pemasukan dan pengeluaran selama kegiatan berlangsung (S.HS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *