Bupati Nias barat Hadiri Acara Peletakan batu Pertama pada pembangunan Rumah dinas Ephorus BNKP.
September 18, 2022
Nias barat – jurnalpolisi.id
Bupati Nias Barat, Khenoki Waruwu menghadiri acara peletakan batu pertama pada pembangunan rumah dinas Ephorus BNKP bertempat di Hili hati, Kota Gunungsitoli, Sabtu 17/9/2022.
Acara Peletakan batu pertama pembangunan rumah dinas Ephorus BNKP itu didahului dengan agendre ba wanou’ó Sia’a gara ba domosa Ephorus BNKP (bahasa Nias).
Setelahnya dilakukan peletakan batu yang diawali oleh Ephorus BNKP, Otoriteit Dachi, S.Th. M.Si, Mantan Ephorus BNKP, K. Hia kemudian Bupati Nias Barat, Khenoki Waruwu selanjutnya oleh perwakilan kab/kota se-Kepulauan Nias dan undangan.
Dalam sambutannya Bupati Nias Barat, Khenoki Waruwu mewakili Kepala Daerah se-Kepulauan Nias mengatakan Kepala daerah kab/kota se-Kepulauan Nias mendukung penuh pembangunan rumah dinas Ephorus BNKP.
“Atas nama kepala daerah se-Kepulauan Nias menyatakan mendukung pembangunan rumah dinas Ephorus BNKP, Kami tidak menarik diri, selalu mendukung,”ujarnya.
Disampaikannya bahwa dukungan yang diberikan Pemkab Nias Barat pada pembangunan rumah dinas ephorus BNKP tersebut sebagai tanda kecintaan terhadap BNKP.
“Karena regulasi membatasi makanya dukungan Pemerintah Nias Barat terbatas, itupun demikian kami memberanikan diri memberikannya karena kecintaan kami kepada BNKP dan BPHMS,”Katanya.
Ia juga menyampaikan himbauan kepada semua pihak baik warga BNKP itu sendiri maupun sekte-sekte lain untuk mendukung pembangunan rumah dinas ephorus BNKP yang barusan dilaksanakan peletakan batu pertamanya.
Bupati Nias Barat didampingi Kepala Dinas PUPR, Yusuf Nache, ST.,MM, Kepala Badan Kesbangpol, Sozisokhi Hia, SH.,MM, Sekretaris Dinas Sosial, Yudi Suprapti, S.Pd, Kabag Kesra Setda Nias Barat, Nur’Awani Ziliwu.
Selain dari jajaran Pemkab Nias Barat, acara peletakan batu pertama rumah dinas ephorus BNKP itu juga dihadiri oleh Wakil Bupati Nias Utara, Yusman Zega, A.Pi., M.Si dan perwakilan pemerintah Kabupaten/Kota se-Kepulauan Nias.
Informasi yang diperoleh, biaya pembangunan rumah dinas ephorus BNKP itu sebesar Rp 3 Milliar dengan waktu pengerjaan 12 bulan hari kerja.
Kegiatan tersebut Terlaksana dgn baik.
ABZ(JPN)