Kedatangan Tim Penyusuran DAS Batanghari Di Sambut Wabup H. Bakhtiar Sp.

Batanghari  –  jurnalpolisi.id

Wakil bupati Batang Hari H.Bakhtiar Sp sambut kedatangan rombongan publik figur Edi brokoli,shindi novela dan rombongan penyusuran aliran sungai Batang Hari Jum’at (26/08/2022) .

Hadir dalam kegiatan pestival Swarna bumi pasar lamo tembesi wakil ketua DPRD Batang Hari Akmaludin ,sekda Batang hari H.M.Azan SH,pejabat Pemprov Jambi,kepala OPD,warga dan undangan .

Semoga acara ini sukses dan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat di Daerah Aliran Sungai (DAS) Batanghari yang terdiri dari Tujuh Kabupaten dan Seratus Dua Puluh Empat kecamatan di Dua,yaitu propinsi Jambi dan Sumatera Barat.
Meskipun saya hanya ambil bagian dari Kabupaten Tebo ke Kabupaten Batanghari.
Ada banyak peninggalan sejarah yang sudah ditemukan, ada banyak candi dan bekas istana yang pernah tegak di sepanjang sungai ini, ada banyak benda-benda purbakala penanda peradaban TERMAJU di zamannya.

Sungai Batanghari adalah pusat peradaban TERMAJU di masanya, abad 7-15 Masehi, cahaya keemasan matahari sejarah pernah bersinar terang sepanjang aliran sungainya. Kita berdiri tegak bersisian dengan peradaban dunia lainnya kala itu penuh kebanggaan. Sejak zaman colonial, Orang Eropa yang pernah melihat dan menuliskan Sungai Batanghari hingga sebelum Orde Baru pasti sependapat: Batanghari sangat cantik!

Di abad ke 13 para leluhur berhasil menjadikan Batanghari sebagai pusat peradaban baru, Negara Melayu Hindu-Budha dan Dharmasraya diantaranya. Sekarang belum ada prasasti baru yang layak ditulis menceritakan kejayaan baru yang berhasil dibuat generasi sekarang di sepanjang Sungai Batang Hari.(s)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *