Pawai Drum Band Kenaikan Kelas dan Perpisahan Siswa Siswi Madrasah Miftahul Islamiyah Jimbaran Disambut Antusias Warga.
Pati, jurnalpolisi.id
18 Juni 2022, Akhirussanah (Akhir tahun pelajaran 2021/2022) Paud RA dan MI Miftahul Islamiyah Jimbaran Desa Jimbaran Kecamatan Kayen Kabupaten Pati, Mengadakan acara kenaikan dan perpisahan kelas 6 yang diramaikan dengan pawai iringan drum band dan Karnaval mengelilingi Jalan Desa Jimbaran yang di ikuti oleh orang tua guru alumi juga masyarakat .Sabtu (18/06/2022).
Acara dimulai sekitar pukul 14.00 WIB berlangsung lancar dan tertib, tak hanya warga sekolah yang antusias dengan adanya kegiatan pawai ini. Turut hadir Dalam Kesempatan tersebut Wakil Ketua Dewan DPRD Kabupaten Pati H.Hardi dari Partai Gerindra dan seluruh Guru jugs Wali Murid serta masyarakat sekitar ikut bergembira melihat kepawaian siswa -siswi MI Miftahul Islamiyah Jimbaran, Desa Jimbaran Kecamatan Kayen Kabuten Pati
dari mulai Paud, Kelas I. Sampai dengan kelas VI yang di ikuti hampir seluruh siswa/siswi ,sementara anak didik Kelas IV dan V memainkan alat drum band.
Selaku kepala sekolah MI Miftahul Islamiyah Ahmad Aniq S.Pd.I mengaku bangga dan bersyukur dengan adanya kegiatan ini.
” Melihat antusias masyarakat yang ikut andil dengan anak – anak dan guru mengikuti kegiatan pawai ini. Alhamdulilah dukungan dari masyarakat begitu besar kami mengucapkan terima kasih semoga terus mendukung setiap kegiatan yang ada di MI Miftahul Islamiyah” ungkap Kepsek.
Lanjutnya lagi, ” semoga kekompakan kami dan masyarakat tetap terjaga yang kerjasama kemudian melalui seni dan prestasi diharapkan akan membentuk kerakter siswa yang lebih signifikan dalam dunia pendidikan “,Pungkasnya.
/ mury.