Duduk Bersama Warga Cinta Damai, Kanit Binmas Polsek Medan Helvetia Serukan Prokes Dan Terkait Kenakalan Remaja
Medan – jurnalpolisi.id
Adaptasi kebiasaan baru adalah cara kita merubah perilaku, gaya hidup, dan kebiasaan, keadaan dimana ketika PSBB (Pembatasan Sosial Bersekala Besar) mulai dilonggarkan, Protokol Kesehatan tetap dilakukan, sehingga kita tetap bisa Produktif dengan tetap mencegah terjangkit virus Corona. Kamis (16/06/2022).
Kanit Binmas Polsek Medan Helvetia Iptu Suparmin bersama Panitnya Aiptu Dame Sembiring serta Anggota Bhabinkamtibmas Aiptu Oloan Oskar Sijabat dan Dua orang Siswa Diktuk Ba TA 2022 SPN Hinai Polda Sumut, melaksanakan kegiatan sambang dan memberikan imbauan-imbauan terkait Kamtibmas serta mengajak warga masyarakat, apabila ada yang sakit penderita sumbing dan ingin sunat (khitanan), serta yang belum melaksanakan Vaksin, saat ini Polrestabes Medan akan melaksanakan pengobatan geratis dalam rangka HUT Bhayangkara ke-76.
Dalam kegiatan sambang Dialogis ini terlihat juga Kepala Lingkungan setempat, dan tak lupa Kanit Binmas dan anggotanya memberikan imbauan-imbauan kepada warga masyarakat yang ditemuinya terkait gangguan kamtibmas, seperti kenakalan remaja yang akhir-akhir ini sering membuat warga masyarakat resah akan tindak tanduk yang mereka lakukan.
“Mari kita jaga lingkungan kita ini dari orang-orang yang tidak bertanggung jawab yang selalu membuat resah kelurahan kita ini, jangan segan – segan untuk memberikan informasi kepada kami dari Polsek Medan Helvetia maupun Babinsa perwakilan dari Koramil.
“Kami siap membantu dan mempasilitasi warga masyarakat kelurahan Cinta Damai ini apabila ada gangguan kamtibmas yang membuat Bapak bapak menjadi resah,” ucap Iptu Suparmin.
“Saya juga berpesan Prokes tetap kita jalankan, beberapa hari belakangan ini hujan terus turun disertai angin, kami dari Polsek Medan Helvetia maupun Babinsa, apabila ada warga yang tertimpa musibah angin puting beliung, tolong segera laporkan kepada kami,” pungkasnya. (Sahrul)
Pengirim berita Sahtul Akbar.