Partai Golongan Karya (Golkar) Purbalingga gelar Siratulrahmi dan Halal Bihalal
Purbalingga – jurnalpolisi.id
DPD Partai GOLKAR Purbalingga menyelenggarakan Kegiatan Siraturahmi dan Halal bi Halal disalah satu gedung yang beralamat di jalan AW.Sumarmo Purbalingga hari Sabtu tanggal 7 april 2022.
Acara Silatulrahmi dan Halal bi Halal ini diawali dengan ucapan Lebaran dan Permohonan Maaf dari Perwakilan kader dan Pengurus Partai Golkar Purbalingga yang langsung disampaikan oleh ibu Hj.Sri Hartati Puji Astuti.
Ketua DPD Purbalingga ibu Hj.Teny Juliawati.S.E. dalam sambutannya Disamping Menerima Ucapan dan Permohonan Maaf dari Seluruh kader dan Pengurus Partai Golkar se Purbalingga, Beliau juga Memohon Maaf jika selama bergaul dan berjuang demi kemajuan partai Golkar ada hal yang kurang berkenan dihati para kader semuanya.
Kegiatan Siratulrahmi dan Halal bi Halal ini di ikuti seluruh pengurus kader se purbalingga Harapannya dengan kegiatan ini akan mempererat tali Silatulrahmi kita, serta akan menyatukan kita dan mengumpulkan hati kita yang membuat suatu kekuatan demi Kemajuan Partai Golkar kedepannya”tutur Hj Teny Juliawati.S.E. Beliau yang saat ini juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kabupaten Purbalingga.
Setelah itu acara dilanjutkan Tauziah Agama dan Doa yang disampaikan oleh Bapak Drs.H.Munir. Dalam Tauziahnya Beliau mengingatkan kepada Seluruh KaderPartai Golkar Agar senantiasa Menjaga Semangat Beribadah pasca bulan Romadhon dan meningkatkan keimanan serta ketakwaan kepada Alloh SWT.disamping itu beliau juga mendoakan agar Partai Golkar kedepan lebih maju dan berkembang sehingga dapat Meraih kemenangan pada Pemilu 2024 mendatang.
Tampak Hadir dalam acara Silatulrahmi dan Halal bi Halal diantaranya adalah Ibu Hj Teny Juliawati.S.E. Ketua DPD Partai Golkar Purbalingga beserta suami,Agus Sulastomo.(Ketua Harian),Waskito.SH.M.Hum(wakil Ketua bidang Hukum dan Ham),Ketua Pimpinan Partai Golkar Tingkat Kecamatan se Purbalingga serta Kader Partai Golkar Se Purbalingga . Acara Siratulrahmi dan Halal bi Halal yang di mulai pada Pukul 09.00 wib dan berakhir pada Pukul 16.00 wib berlangsung aman nyaman dan tertib serta menerapkan Protokoler Kesehatan yang Ketat.
( Arif JPN )