Cegah Kejahatan Malam Hari, Polsek Kei Kecil Rutin Lakukan Patroli KRYD

 Tual – jurnalpolisi.id Kapolsek Kei Kecil, Ipda Winston Pelmelay memimpin langsung pelaksanaan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah hukum Polres Kei Kecil Adapun kegitan dimaksud ialah untuk mencegahnya adanya gangguan keamanan dan ketertiban di masyarakat ( Kamtibmas ) “Operasi ini dilakukan dalam rangka menertibkan dan mengamankan warga yang terlibat pada areal keramaian maupun di tempat-tempat hiburan malam,”ungkap Pelmelay di Langgur (19/03) “Sasaran kami ialah apabila ada warga yang kedapatan mengkonsumsi miras, maka akan dibubarkan. Juga bagi tindakan pidana kejahatan lainya, yang terjadi dijalanan,”sambungnya Selain itu operasi yang dilkukan selalu mengedepankan protokol kesehatan, didalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 “tidak hanya dihari ini saja, akan tetapi kita Polsek Kei Kecil akan selalu melakukan operasi ini, agar warga merasa tentram dan nyaman dimalam hari,”kata Winston Operasi yang sedianya di wilayah hukum Polsek Kei Kecil itu, juga melibatkan 8 personil Dan untuk diketahui sejumlah tempat yang biasa dikunjungi warga saat malam minggu datang, tak luput menjadi pantauan dari Polsek Kei Kecil Wakapolsek juga meminta agar warga bisa sama-sama menjaga Kamtibmas, dan selalu memperhatikan protokol kesehatan saat melintas menggunakan kendaraan R2 dan R4 Publish  by (Melky_JPN) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *