Presiden Prabowo Disambut Emir Qatar di Doha, Tandatangani Sejumlah MoU Strategis

Jakarta – jurnalpolisi.id

Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, tiba di Istana Amiri Diwan, Doha, Qatar, pada Minggu, 13 April 2025. Kedatangannya disambut langsung oleh Emir Qatar, Yang Mulia Sheikh Tamim bin Hamad Al-Thani, dalam sebuah upacara kenegaraan yang berlangsung khidmat dan penuh kehormatan.

Setelah prosesi penyambutan resmi, kedua kepala negara memimpin pertemuan bilateral untuk membahas berbagai isu strategis yang menjadi kepentingan bersama. Pertemuan dilanjutkan dengan pembicaraan tertutup (tête-à-tête), menunjukkan kedekatan hubungan serta kepercayaan yang tinggi antara kedua pemimpin.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Prabowo dan Emir Sheikh Tamim turut menyaksikan langsung penandatanganan sejumlah Memorandum of Understanding (MoU) antara Pemerintah Republik Indonesia dan Pemerintah Negara Qatar. Penandatanganan MoU ini mencerminkan komitmen kuat kedua negara dalam memperluas dan memperdalam kerja sama bilateral di berbagai bidang, termasuk investasi, energi, pendidikan, serta ketahanan pangan.

Kesepakatan ini diharapkan tidak hanya mempererat hubungan Indonesia dan Qatar, tetapi juga memperkuat posisi kedua negara dalam menghadapi tantangan global secara bersama-sama melalui kolaborasi yang saling menguntungkan dan berkelanjutan (El Roy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *