Persatuan Pemuda Desa Pancur Jaya Raih Juara 3 Festival Lomba Lampu Colok Bermasa Kecamatan Rupat 2025

Pancur Jaya, jurnalpolisi.id
April 2025 — Alhamdulillah, kabar membanggakan datang dari Persatuan Pemuda Desa Pancur Jaya yang berhasil meraih Juara Ke-3 dalam ajang Festival Lomba Lampu Colok Bermasa Kecamatan Rupat Tahun 2025.
Keberhasilan ini menjadi bukti nyata semangat kebersamaan, kerja keras, dan kreativitas para pemuda desa dalam melestarikan tradisi budaya yang sarat makna selama bulan Ramadan.
Semoga prestasi ini menjadi penyemangat dan mempererat tali persaudaraan di antara pemuda Desa Pancur Jaya serta membawa keberkahan bagi seluruh warga.
Ucapan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak yang telah bekerja sama dan mendukung, baik secara langsung maupun tidak langsung.
Terus semangat, jaga kekompakan, dan sampai jumpa di prestasi selanjutnya