Diduga digelapkan, Dana KUD di Desa Junjung Permai Kecamatan Belimbing kabupaten Melawi.

Kalbar Melawi – jurnalpolisi.id
Kasian nasib beberapa orang petani sawit, hasil panen diduga gelapkan karyawan KUD, sampai saat ini kasusnya menggantung sampai belum naik ke kejaksaan.
Kasus yang melanda beberapa orang petani sawit di desa junjung permai kecamatan belimbing kabupaten Melawi miris terdengar, Koperasi Unit Desa atau KUD yang tidak bersih dan transparan, terjadi menimpa para petani di Desa Junjung Permai kecamatan belimbing Kabupaten Melawi Kalbar.
Begitu di sayangkan KUD yang selama ini mampu menopang perekonomian masyarakat harus cacat di tangan para pengurus koperasi yang memiliki pemikiran bejad, tidak memikirkan nasib warga yang di rugikan.
Dana petani sawit yang nilainya fantastis, ratusan juta di gondol oknum pegawai koperasi sendiri tanpa diketahui oleh pimpinan koperasi dan lemahnya pengawasan dari kepala desa setempat, hingga kasus kerugian masyarakat berlarut larut sangat membebani masyarakat.
Informasi dari warga yang enggan disebutkan namanya di sini, jika kasus penggelapan tersebut sudah ke ranah hukum, tetapi sampai saat ini belum ada tindak lanjut, seharusnya kasus pengelapan tersebut tidak memakan waktu lama untuk naik ke meja hijau, ada apa dengan semua itu…??? Terang warga yang enggan di sebutkan namanya di media ini.
Sisi lain media ini miris mendengar nya, seharusnya kepala desa tidak sewajarnya terlibat menjadi kepala koperasi agar bisa memberikan sanksi tegas terhadap pihak yang bermain main dengan dana koperasi, tapi menurut keterangan warga jika kepala desa sendri merangkap jabatan sebagai ketua KUD
Sampai berita ini naik tayang, kami belum bisa mendapatkan konfirmasi dari pihak Kepala Desa Junjung Permai Kabupaten Melawi Kalimantan Barat.
( Fredy )