Satu unit mobil Honda Brio milik Kepala SMPN 2 Srono Rusak Akibat Tertimpa Pohon Beringin yang Tumbang

Srono – Banyuwangi – jurnalpolisi.id


Pohon beringin yang ada di halaman SMPN 2 Srono tumbang dan menimpa bangunan serta satu unit mobil pada Selasa (10/12/2024).

Akibat peristiwa itu bangunan sekolah mengalami rusak berat dan mobil Honda Brio warna abu-abu juga ringsek.

Kapolsek Srono AKP Hendry Chrisiyanto mengatakan insiden pohon tumbang itu mengakibatkan kerusakan cukup parah.

“Satu unit mobil Honda Brio milik Kepala SMPN 2 Srono rusak akibat tertimpa pohon beringin yang tumbang tersebut,” katanya.

Diketahui jika bangunan yang mengalami kerusakan parah yakni ruang tunggu SMPN 2 Srono. Bagian atap bangunan ringsek usai tertimpa pohon tersebut.

Kapolsek Srono mengatakan tumbangnya pohon beringin tersebut akibat angin kencang disertai hujan deras yang mengguyur wilayah tersebut sejak Senin (9/12/2024).

“Hujan yang tak kunjung reda mengakibatkan banyak pohon yang tumbang,” terangnya.

Ia menyebut beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa itu, namun kerugian materil diperkirakan Rp 300 juta.

“Kondisi mobil Honda Brio bernomor polisi P 1660 YD milik Kepala SMPN 2 Srono Slamet Subagio mengalami kerusakan parah,” paparnya.

Dari hasil identifikasi di lokasi kejadian, diduga pohon beringin tumbang akibat batang yang sudah lapuk dan daun yang terlalu rindang.
Petugas gabungan pun terjun ke lokasi kejadian guna melakukan evakuasi terhadap pohon yang tumbang tersebut.

“Bagian genting sekolah rusak dan petugas juga melakukan pembersihan di area tumbangnya pohon,” pungkasnya.(Boby)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *