Sambutan Selamat Datang Roni Rahmat sebagai Pjs Bupati Kepulauan Meranti

Kepulauan Meranti, Riau – jurnalpolisi.id

Roni Rahmat, S.STP, M.Si, resmi diperkenalkan sebagai Pejabat Sementara (Pjs) Bupati Kepulauan Meranti dalam acara silaturahmi yang diadakan di Aula Kantor Bupati, Jalan Dorak Selat Panjang, pada Kamis, 26 September 2024. Acara tersebut dihadiri oleh unsur Forkopimda dan perangkat daerah lainnya.

Sesuai dengan SK Menteri Dalam Negeri, Roni Rahmat diamanahkan untuk menjalankan tugas sebagai Pjs Bupati Kepulauan Meranti selama kurang lebih 70 hari ke depan. Dalam sambutannya, Roni mengharapkan dukungan dan penerimaan yang baik dari seluruh masyarakat.

“Besar harapan kami kepada bapak, ibu, dan warga semua untuk dapat menerima kami dengan lapang dada. Insya Allah, kami akan mengikuti semua aturan yang ada,” ujar Roni.

Beliau juga menjelaskan sejumlah tugas yang akan dilaksanakan selama menjabat sebagai Pjs Bupati, termasuk menyelenggarakan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati yang aman dan damai.

“Yang paling penting adalah menjaga netralitas seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Kepulauan Meranti. Ini menjadi harapan kita bersama,” tegasnya.

Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti, Bambang Suprianto, menyampaikan ucapan selamat datang kepada Roni Rahmat. Ia berharap agar Pjs Bupati dapat betah dan mampu melaksanakan tugas yang telah diamanahkan.

“Kami akan menjadwalkan agenda resmi pertemuan selama dua bulan ke depan dengan instansi vertikal, tokoh masyarakat, pemuda, pelajar, dan mahasiswa,” tambah Sekda.

Dengan harapan dan komitmen yang tinggi, diharapkan kepemimpinan Roni Rahmat dapat membawa Kabupaten Kepulauan Meranti menuju arah yang lebih baik.(kabiro Tina )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *