Deklarasi Damai, Tim PKN Resmi Usung H. Mad Romli Sebagai Calon Bupati

Kabupaten-Tangerang, jurnalpolisi.id

Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) secara resmi mendeklarasikan dukungan kepada H. Mad Romli sebagai calon bupati dalam Pilkada 2024. Deklarasi ini berlangsung dalam suasana penuh semangat dan persatuan di Lapangan Merdeka, Kabupaten-Tangerang Banten, Selasa 24/09/2024

Dalam acara tersebut, H. Mad Romli menyatakan komitmennya untuk terus melanjutkan pembangunan daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Saya merasa terhormat dan siap mengemban amanah ini dengan sepenuh hati. Bersama PKN, kita akan membawa Kabupaten Tangerang, menuju perubahan yang lebih baik,” ujar H.Mad Romli dalam pidatonya.

Ketua PKN Kabupaten Tangerang Hj.ISMARIYANA,SE- juga menegaskan bahwa pilihan mereka jatuh kepada H. Mad Romli setelah melalui berbagai pertimbangan matang. “Beliau memiliki pengalaman yang cukup dan dedikasi yang tinggi untuk melanjutkan pembangunan di daerah ini. Kami yakin, di bawah kepemimpinan H. Mad Romli, Kabupaten Tangerang akan menjadi lebih maju,” ungkap Ketua Partai (PKN)

Deklarasi damai ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, termasuk tokoh agama, pemuda, dan perwakilan partai politik lainnya. Selain itu, acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan seni dan budaya lokal sebagai bentuk dukungan kepada H. Mad Romli.

Pilkada 2024 di Kabupaten Tangerang diperkirakan akan berlangsung ketat, dengan beberapa nama calon lain yang juga kuat. Namun, dengan dukungan solid dari PKN dan relawan, H. Mad Romli optimis dapat memenangkan kontestasi politik ini dan membawa perubahan positif bagi masyarakat Kabupaten-Tangerang banten,”

Reporter Ketua bapilu Yudi S.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *