SMAN 1 Dumai Tingkatkan Kompetensi Menulis Siswa untuk Hadapi Era Digital

Dumai – jurnalpolisi.id

SMAN 1 Dumai menggelar program pengembangan kompetensi siswa, khususnya dalam literasi tulis, pada tanggal 13-14 Agustus 2024. Program ini bertujuan untuk membekali siswa dengan keterampilan menulis yang kuat, mengingat perkembangan teknologi dan kecerdasan buatan yang semakin pesat.

“Di era digital, kemampuan membaca dan menulis menjadi semakin penting. Namun, teknologi juga berdampak negatif pada kemampuan menulis anak-anak.

Sekolah berinisiatif untuk meningkatkan kompetensi menulis siswa agar mereka memiliki keterampilan menulis yang baik dan mampu menghasilkan karya tulis berkualitas,” ujar Bapak Rafles S.pd Kepala SMAN 1 Dumai.

Lanjutnya “Kegiatan ini diikuti oleh 100 siswa kelas 12 SMAN 1 Dumai, serta 9 guru dari sekolah-sekolah lain di Dumai, seperti SMA 3, SMA 7, SMA 8, SMA 2 PGRI, dan Budi Dharma. Program ini menghadirkan narasumber dari akademisi dan dibiayai oleh dana BOS.

“Kami ingin anak-anak kami mampu menghasilkan karya tulis yang berkualitas, baik untuk tugas-tugas sekolah maupun untuk masa depan mereka.

” Kami berharap mereka dapat menulis tesis atau skripsi sendiri tanpa perlu bantuan joki skripsi,” tambah Rafles

Program ini berlangsung selama dua hari, Senin dan Selasa, dengan fokus pada pengembangan kemampuan menulis paragraf, penggunaan tanda baca, dan struktur penulisan.

“Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengisi waktu luang siswa dengan kegiatan positif. Dengan sibuk dengan kegiatan yang bermanfaat, siswa dapat terhindar dari hal-hal negatif seperti pergaulan bebas dan penggunaan narkoba,” jelas Bapak Nama Ketua KKS

Kegiatan ini dibuka oleh Ketua KKS SMAN 1 Dumai, Bapak Raffles SPD, yang dihadiri oleh kepala sekolah, guru, dan perwakilan dari sekolah mitra. SMAN 1 Dumai berharap program ini dapat melahirkan penulis-penulis handal di masa depan.”tutupnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *