Sat Binmas Polres Kuansing Lakukan Himbauan Pengamanan di Tepian Narosa dalam Rangka Event Pacu Jalur Tradisional 2024

Agustus 23, 2024

TELUKKUANTAN,- jurnalpolisi.id

Dalam Rangka Event Pacu Jalur Tradisional 2024, Sat Binmas Polres Kuansing terus meningkatkan upaya pengamanan dan memberikan himbauan kepada masyarakat. Pada Jum’at (23/8/2024) pukul 14.00 WIB, kegiatan himbauan ini dilaksanakan di kawasan Tepian Narosa, Taman Jalur, dengan dipimpin oleh Kasatgas Binluh, AKP H. Yuhelmi, yang didampingi oleh tujuh personel lainnya.

Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K, MH, melalui Kasat Binmas Polres Kuansing, AKP H. Yuhelmi, menyampaikan, “Beberapa poin penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya festival yakni Masyarakat diingatkan untuk selalu waspada terhadap potensi aksi kejahatan seperti pencopetan dan penjambretan, terutama di tengah keramaian yang terjadi selama festival berlangsung. Pengunjung festival diminta untuk memarkirkan kendaraan bermotor mereka di tempat yang aman serta memastikan penguncian ganda untuk menghindari pencurian,” jelas Kasat.

Para orang tua yang membawa anak-anak diharapkan selalu memperhatikan dan menjaga anak-anak mereka, mengingat padatnya area festival yang berpotensi menimbulkan risiko kehilangan. Masyarakat juga diingatkan untuk selalu waspada terhadap barang-barang berharga yang dibawa, guna menghindari tindak kejahatan.

Sebelum meninggalkan rumah untuk menghadiri festival, warga diminta memastikan bahwa kompor dan peralatan listrik sudah dalam keadaan mati, serta rumah dalam keadaan terkunci dengan baik. Masyarakat diimbau untuk segera melaporkan jika terjadi tindakan kejahatan kepada pihak kepolisian terdekat agar dapat segera ditindaklanjuti.

Kegiatan himbauan ini merupakan bagian dari upaya Polres Kuansing untuk memastikan bahwa event Pacu Jalur Tradisional Tahun 2024 dapat berlangsung dengan aman dan tertib. Selama kegiatan berlangsung, situasi di kawasan Tepian Narosa dilaporkan dalam keadaan aman dan terkendali.

“Dengan adanya himbauan dari Sat Binmas Polres Kuansing, diharapkan masyarakat dapat lebih waspada dan proaktif dalam menjaga keamanan diri serta lingkungan selama festival, sehingga seluruh rangkaian acara dapat berjalan dengan lancar tanpa adanya gangguan keamanan yang berarti,” Pungkas Kasat Binmas.

Sumber: Humas Polres Kuansing
Editor: wakaperwil roni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *