Desa Tanjung Punak Kecamatan Rupat Utara melaksanakan musyawarah pembentukan Pos pelayanan Teknologi (Posyantek)

Tanjung Punak, Rupat Utara – jurnalpolisi.id

Pelaksanaan musyawarah untuk membentuk Pos Pelayanan Teknologi (Posyantek) dipimpin langsung oleh Kades Tanjung Punak, Asri yang dihadiri staff dan perangkat desa, Rabu / 7 Agustus 2024, bertempat di gedung Aula pertemuan Kantor Desa Tanjung Punak.

Keberadaan pos Pelayanan teknologi (Posyantek) nantinya merupakan suatu lembaga pelayanan teknologi tepat guna di desa yang memberikan pelayanan teknis, Informasi dan Orientasi berbagai informasi teknologi tepat guna di desa, yang di anggarkan dari Program Dana Bermasa TA 2024.

Karena merupakan lembaga yang baru, Kades berharap agar nantinya dapat melaksanakan peran dan tujuan pembentukannya yang tentunya diperlukan adanya pelatihan dalam pengelolaan, dengan tujuan memberikan bekal pengetahuan kepada pengelola dalam memberikan pelayanan berbagai informasi tentang teknologi tepat guna di desa. agar keberadaan Posyantek di desa bisa memberikan manfaat bagi masyarakat desa.

Sebagai pos pelayanan teknologi tepat guna, Juga dirancang bagi masyarakat tertentu agar disesuaikan dengan lingkungan Sosial, Budaya dan Ekonomi masyarakat tempatan tentunya.

Untuk itu jelas nantinya diperlukan kemampuan dari pengelola Posyantek agar pemberian pelayanan informasi teknologi tepat guna yang dapat dilakukan di desa terlebih dahulu memahami berbagai program yang perlu menjadi perhatian dari pengelolanya.

Kades juga menyampaikan melalui media ini, Ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Bupati Kabupaten Bengkalis Kasmarni, bahwa program Bermasa yang di gagas oleh KBS benar benar sangat membantu Pihak Pemerintah Desa, karena bisa menunjang Tumbuh kembang gagasan – gagasan baru untuk kemajuan Desa. Tutupnya.(Zainal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *