Musyawarah Pemilihan Pengurus Komite Sekolah Periode 2024-2027 SMPN 1 Singojuruh

Banyuwangi – jurnalpolisi.id

Komite Sekolah adalah suatu lembaga mandiri di lingkungan sekolah dan berperan dalam peningkatan mutu pelayanan dengan memberikan pertimbangan, arah, dan dukungan tenaga, sarana, dan prasarana serta pengawasan pada tingkat satuan pendidikan (sekolah).

Dengan berakhirnya tugas dari Komite Sekolah periode sebelumnya, maka pada Hari Jumat, 12 Juli 2024, SMPN 1 Singojuruh menyelenggarakan Musyawarah Pemilihan Pengurus Komite Sekolah Periode 2024 sampai 2027, yang bertempat di Kecamatan Singojuruh .

Acara ini selain di hadiri oleh kepala Sekolah, Wakil Kepala Sekolah dan Staff, juga di hadiri oleh anggota Komite Sekolah lama dan baru. Dan hadir juga dari Babinsa, perwakilan dari polsek juga Media dan LSM Aktivis. Dan Juga Kepala Desa Singojuruh.

Sementara itu, pemilihan Komite sekolah dilakukan dengan cara Demokratis ver pemungutan suara secara langsung oleh wali murid. Dengan calon sebagai berikut:
1: Mewati. Dengan perolehan 2 suara.
2: Paiq . Dengan perolehan 10.suara.
3: Adi Cahyono. Dengan 13 susra.
4: Haris. Lima suara.
5: Isro. Lima suara.
Dengan demikian pemenangnya adalah, Adi Cahyono dengan perolehan suara 13 .

Dalam kesempatan ini pula, sekolah mengucapkan terima kasih dan penghargaan sebesar – besarnya terhadap anggota komite sekolah yang sudah purna tugas dan harapan terhadap pengurus Komite Sekolah yang baru, untuk menjalankan tugas sebaik – baiknya. Sehingga SMP Negeri1 Singojuruh menjadi lembaga pendidikan yang mampu mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara.

Disi lain, Adi Cahyono mengatakan, sebagai ketua terpilih komite sekolah yang baru, pihaknya akan selalu berkordinasi dengan pihak sekolah dan wali murid untuk kerjasama membangun anak peserta didik dapat belajar dengan baik.

” Kasih saya kesempatan dan tim saya untuk bekerja. Yang jelas sesuai dengan PERMENDIKBUB. no 75 Th2016.Itu regulasi yang harus dilakukan apapun yang terjadi kita akan tetap perjuangankan SMPN 1 Singojuruh.Tidak akan ada pungutan,” Kata Adi cahyono Ketua komite terpilih yang baru.

Sementara itu, Sekjen FSB, Dendy tokoh aktivis muda pemerhati pendidikan mengucapkan selamat kepada ketua komite sekolah terpilih.

” Semoga kedepan dibawah naungan jajaran pengurus yang baru bisa lebih amanah dan benar-benar bisa meperjuangakan nasib para wali murid yang ada di sekolah smp n 1 singojuruh,” pungkasnya Dendy Eka Wardana.
Kegiatan berjalan dengan aman lancar dan sukses kondusif.

Boby

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *