Babinsa Koramil 04 Padang sappa jajaran Kodim 1403/Swg Palopo,bersinergi bersama Bhabinkamtibmas
Padang Sappa – jurnalpolisi.id
Kompak,Babinsa Koramil 04 Padang Sappa bersinergi dengan Bhabinkamtibmas,kades paccerakang,Monitoring Pembangunan Plat Duicker.di biayai Dana Desa program thn 2021.
“Babinsa Koramil 04 Padang sappa jajaran Kodim 1403/Swg Palopo,bersinergi bersama Bhabinkamtibmas Polsek Ponrang-ponsel di Dampingi kades Paccerakang Galaluddin Banneringgi,ST.melakukan pengecekan/pemantauan pembangunan Plat Duicker yang dibiayai Dana Desa.Bertempat di Desa Paccerakang, Kecamatan Ponrang Selatan, Minggu, (25/07/21).
“Kegiatan pemantauan yang dilakukan oleh Babinsa Sertu Dediman,Serda Ishak Layuk bersama Babhinkamtibmas Bripka Iwan Antoni,SH pada pembangunan Plat Duicker jalan Tani yang terletak di Dusun Tetewaka Desa Paccerakang ini bertujuan untuk memastikan bahwa tidak terjadi penyimpangan penggunaan anggaran pembangunan sekaligus mengetahui keadaan situasi wilayah dan permasalahan serta kegiatan masyarakat Desa binaan.
“Babinsa dan Bhabinkamtibmas selain memantau wilayah agar tetap aman dan kondusif juga turut andil dalam bidang pembangunan yang salah satunya dibuktikan dengan melaksanakan pengecekan pembangunan sarana dan prasarana di lingkungan masyarakat Desa Paccerakang.
“Babinsa beserta Bhabinkamtibmas berperan sebagai pendamping pemantauan pelaksanaan pembangunan yang dibiayai dari dana desa (DD), dengan melakukan pengecekan dan pengawasan pembangunan yang dilaksanakan di Desa Binaan.
“Terkait proses pekerjaan Plat Duicker jalan Tani,kami selaku Babinsa bersama Bhabinkamtibmas,turun langsung kelapangan untuk memonitor penkerjaan Plat Duicker tersebut agar tidak menyimpang dari rencana pembangunan yang telah ditentukan.
“Babinsa dan Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan kepada kepala desa dengan melakukan pengawasan secara bersama-sama harapanya kedepan tidak ada peyalahgunaan atau penyelewengan penggunaan dana desa sehingga sesuai dengan aturan yang ada dan masyarakat dapat merasakan hasil pembangunan yang menggunakan dana desa.
“Dalam kesempatan itu juga Babinsa Sertu Dediman, Serda Ishak Yushak dan Bhabinkamtibmas Bripka Iwan Antoni sekaligus menjalin hubungan talisilaturahim, keakraban yang harmonis bersama pemerintah Desa, tokoh agama, tokoh pemuda, agar agar lebih dikenal oleh seluruh komponen tokoh masyarakat wilayah binaan”.(DM)