Pemkab Humbahas Ikuti Rakornas Pengendalian Inflasi 2024

Humbahas – jurnalpolisi.id

Pemkab Humbahas diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Jaulim Simanullang, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Martogi Purba, Asisten Administrasi Umum Tua Marsatti Marbun dan dinas terkait termasuk Kepala BPS Humbahas Tomry Aritonang mengikuti Rakornas (Rapat Koordinasi Nasional) Pengendalian Inflasi 2024 via zoom dari Kantor Bupati Humbahas, Jumat,14/6/2024.

Rakornas Pengendalian Inflasi 2024 dibuka Presiden RI Joko Widodo bertempat di Istana Negara Jakarta. Rakornas Pengendalian Inflasi ini, merupakan pertemuan tahunan tingkat nasional yang diikuti sebanyak 546 TPID (Tim Pengendali Inflasi Daerah) Provinsi dan Kabupaten/Kota se Indonesia. Dalam rangka pengamanan produksi dan peningkatan efisiensi rantai pasok untuk mendukung stabilitas harga. Berbagai program pengendalian inflasi terus dilakukan, agar terciptanya stabilitas harga. Gerakan nasional pengendalian inflasi pangan, merupakan salah satu bentuk sinergi antara TPID pemerintah daerah dan pemerintah pusat.

Ketua TPID Pusat, Airlangga Hartarto mengatakan, tren inflasi dalam kurun waktu 10 tahun terakhir, cenderung menurun dan relatif terkendali. Dimana, inflasi nasional pada bulan Mei berada diangka 2,84 %. Airlangga Hartarto menegaskan ada beberapa langkah yang dilakukan dalam mengendalikan inflasi, diantaranya stabilisasi harga melalui gerakan pangan murah, penambahan produksi dan penyaluran KUR bagi petani, memastikan kelancaran distribusi 10 pangan produktif. Sehingga ditargetkan, jumlah inflasi nasional hingga akhir tahun 2024 nanti tetap terkendali.

Presiden mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh tim pengendalian inflasi baik di pusat dan daerah yang telah bekerja keras, sehingga di bulan Mei yang lalu inflasi berada di angka 2,84 %. Ini merupakan salah satu yang terbaik di dunia. Presiden juga mengingatkan seluruh pemangku kebijakan di daerah untuk melihat inflasi sebagai persoalan penting yang perlu mendapat atensi.

“Saya tahu, setiap minggu Mendagri diabsen satu per satu inflasinya berapa, dibuka secara gamblang berapa angkanya, di provinsi ini, di kabupaten ini, di kota ini, sehingga semuanya tahu. Bahkan dalam setiap kesempatan kunjungan kerja ke berbagai daerah, saya kerap mengecek situasi inflasi di daerah setempat. Setiap ke daerah juga yang saya tanyakan sekarang selalu inflasinya berapa, pertumbuhan ekonomi berapa Pak Bupati, Pak Walikota? Selalu saya tanyakan itu supaya kita semuanya peduli terhadap hal yang sangat penting. Kita harus tetap waspada, hati-hati tidak boleh lengah, tantangan ke depan tidak mudah ” ucap Presiden.

Rakornas TPID tahun 2024 di Istana dihadiri Gubernur Bank Indonesia Ferry Warjiyo, Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Mendagri Tito Karnavian termasuk Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara dan lainnya.(As.JPN.Hh).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *