KRYD Polres Kuansing Tingkatkan Keamanan di Kota Teluk Kuantan
Mei 5, 2024
TELUKKUANTAN -jurnalpolisi.id
Telah dilaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas di wilayah Polres Kuansing. Pada Sabtu (04/5/2024) pukul 21.00 WIB, di halaman Mapolsek Kuantan Tengah Polres Kuansing, Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Binmas Polres Kuansing AKP H. Yuhelmi, dan diikuti oleh beberapa pejabat dan personel kepolisian.
Kegiatan diikuti oleh Plh Kapolsek Kuantan Tengah AKP Feriwardi, KBO Sat Reskrim IPTU Mario Suwito, SH, MH, Paursubbagdalpers IPDA Efri Jonsons, KBO Sat Lantas IPTU Bambang Syahputra, dan Plt. Kasi Humas IPTU Aman Sembiring, S.H. Selain itu, turut serta 37 personel Ton Standby Kompi III Polres Kuansing dan 5 personel Polsek Kuantan Tengah.
Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, S.I.K.,M.H., melalui Kasat Binmas Polres Kuansing AKP H. Yuhelmi, menyampaikan arahan yang diberikan meliputi “Mengantisipasi gangguan Kamtibmas dengan melakukan patroli di seputaran Kota Taluk Kuantan. Melakukan patroli jarak jauh dan dekat di sekitar Kota Taluk Kuantan serta lokasi yang rawan gangguan Kamtibmas,”
“Melakukan penegakkan hukum secara profesional, terutama terhadap balap liar atau knalpot yang tidak sesuai spesifikasi. Melakukan tindakan kepolisian dengan humanis, sopan, dan santun,” jelas Kasat Binmas.
“Kegiatan patroli dilakukan dengan menggunakan mobil patroli Sat Lantas Polres Kuansing dan mobil patroli Sat Samapta Polres Kuansing. Patroli dilakukan dengan rute yang telah ditentukan, mencakup sepanjang Jalan Proklamasi Teluk Kuantan, Bundaran Cerano Sinambek, Kantor Bupati Kuansing, Sport Center Teluk Kuantan, dan Taman Jalur Teluk Kuantan,”
“Selama patroli, dilakukan tindakan preventif seperti menghimbau pengunjung dan pedagang di Taman Jalur untuk menjaga keamanan, mengingatkan remaja agar tidak melakukan tindak pidana, dan menghimbau pemuda yang menggunakan kendaraan agar tidak melakukan balapan di jalan umum,”
Setelah kegiatan, dilakukan apel konsolidasi di mana menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan tugas malam tersebut. “Hasil kegiatan diharapkan dapat menekan angka pelanggaran dan menghilangkan keluhan dari masyarakat Teluk Kuantan, diharapkan pula kegiatan ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan di masa yang akan datang.Kegiatan KRYD Polres Kuansing selesai pada pukul 23.00 WIB dengan situasi dalam keadaan aman dan kondusif,” tandas AKP H. Yuhelmi mengakhiri keterangannya.
Sumber: Humas Polres Kuansing
Editor . Desi