BAWASLU PRABUMULIH LANTIK 18 PANWASCAM DAN LANJUT BIMTEK

Prabumulih ,SUMSEL – jurnalpolisi.id

Badan Pengawas Pemilu Kota Prabumulih Sumatera Selatan melantik 18 orang Pengawas Kecamatan bertempat di hotel Grand Nikita pada pukul 14.00 WIB. 23/05/2024.

Prosesi dalam acara pelantikan dilanjutkan dengan ikrar sumpah janji kepada 18 orang Panwascam se-kota Prabumulih dan penandatanganan secara simbolis ikrar dan fakta integritas anggota panwas kecamatan. Selanjut ketua Komisioner Bawaslu Kota Prabumulih Afa Sira oktrisna memberikan ucapan selamat kepada 18 orang yang telah dilantik dan diambil sumpah jabatannya.

Lebih lanjut ketua Bawaslu menyampaikan setelah dilantik semua anggota Panwascam akan menerima pembekalan atau Bimtek sebagai arahan, sehingga semua anggota panwascam akan memahami tugas dan tanggung jawab dalam menjalankan kewajibannya.

Kegiatan pembekalan ini akan dilaksanakan dalam dua hari, setelah selesai pelantikan ini langsung acara Bimtek hingga esok hari 24 mei 2024 di hotel grand Nikita prabumulih.

Hadir dalam kegiatan pelantikan Panwascam se-kota Prabumulih Asisten 3 Drs. Amilton mewakili PJ. Walikota, Kasat Intel Polres Prabumulih Iptu. Budiono mewakili Kapolres Prabumulih, kepala Badan Kesbangpol Ahmad Daswan, S.Sos., MM., KPU Prabumulih Marzuansah dan juga Camat se-kota Prabumulih.

Ketika dibincangi awak media ketua Komisioner Bawaslu Kota Prabumulih Afan Sira Oktrisna menyampaikan yang perlu dipahami dan dipraktekkan kan dalam pengawasan oleh panwascam adalah kode etik pengawasan yang telah diatur dalam Undang-undangan pemilu, termasuk didalamnya netralitas atau tidak memihak kepada salah satu Pasangan kepala daerah. Imbuhnya.(Hadi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *