Amankan Arus Mudik dan Arus Balik Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Polres Bogor Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2024

Bogor – jurnalpolisi.id

Rabu, 3 April 2024, bertempat di Gedung Tegar Beriman Pemda Kabupaten Bogor, telah berlangsung Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lodaya 2024. Acara ini dipimpin oleh Pimpinan PJ Bupati Bogor, Asmawa Tosepu A.M.P.Si, M.M., didampingi oleh Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro.,SH.,S.I.K dan Forkompinda Kabupaten Bogor.

Pejabat yang hadir dalam kegiatan ini Ka. Dishub Kab. Bogor Agus Ridallhab S.H., M.H., M.Pd., lalu Kepala BNN Kab. Bogor AKBP Renny Puspita, kemudian Dansatpom Atang Sendjaja Letkol Pom Eka Ramendra, M.Han dan Kasdim 0621 Kab. Bogor Mayor Chb. Rohman Khoirullah beserta Dan Sub Denpom III/1-3 Cibinong Kapten CPM Gugun Gumelar, Kasat Pol PP Kab. Bogor Cecep Imam Nagarasit S.E., M.Si, Kasubsi Pra Penuntutan Bidang Pidum Kejari Kabupaten Bogor, Deni Pardiana, S.H dan Tokoh Masyarakat lainnya turut hadir dalam kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lodaya 2024 .

Peserta apel gelar pasukan terdiri dari Pesonel Polres Bogor, 1 Kompi Brimob, Kodim 0621 Kab. Bogor, Sub Denpom III/Cibinong, TNI AU Atang Sendjaja, Dishub Kab. Bogor, Pol PP Kab. Bogor, Gabungan BPBD dan Damkar, Dinas Kesehatan, PMI Kab. Bogor, Poldar Kamtibmas dan instansi lainnya. Beragam instansi dan organisasi gabungan ini menunjukkan sinergi dalam menjaga keamanan dan keselamatan selama musim mudik dan arus balik mendatang dalam perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 H Tahun 2024.

TNI-Polri bersama stakeholder terkait melaksanakan operasi yang melibatkan 155.165 personel, selama 13 hari terhitung dari tanggal 04 April sampai dengan 16 April 2024. telah dipersiapkan 5.784 pos, yang terdiri dari 3.772 pos pengamanan, 1.532 pos pelayanan dan 480 pos terpadu untuk mengamakan libur lebaran kali ini, menyorot dari hasil survei kepuasan masyarakat atas pengamanan arus mudik tahun sebelumnya dan proyeksi pergerakan masyarakat pada tahun 2024. Operasi Ketupat 2024 melibatkan ribuan personel yang siap menjaga keamanan, dengan fokus pada pelayanan prima dan pengamanan optimal.

Kapolres Bogor mengatakan bahwa Operasi Ketupat Lodaya 2024 di Kabupaten Bogor ini menjadi momentum penting dalam persiapan dan koordinasi untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H tahun 2024 dengan aman dan nyaman bagi semua masyarakat.

(Kabiro)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *