Sambut Ramadhan, Polres Simalungun dan Polsek Jajaran Gelar Serentak Bakti Ramadhan di Masjid-Masjid

Maret 11, 2024

Simalungun – jurnalpolisi.id

Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan tahun 2024, Polres Simalungun bersama dengan sejumlah Polsek jajaran turun langsung ke lapangan untuk melaksanakan Bakti Ramadhan. Kegiatan ini diisi dengan gotong royong membersihkan tempat ibadah di berbagai lokasi secara serentak di wilayah hukum Polres Simalungun, pada Minggu, 10 Maret 2024 dimulai dari pukul 08.00 WIB hingga selesai.

AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., Kapolres Simalungun, melalui AKP Verry J. Purba, Kasi Humas Polres Simalungun, mengungkapkan bahwasanya kegiatan ini melibatkan kerjasama antara personel polres, kenaziran masjid, dan babinsa. “Tujuannya adalah untuk membantu masyarakat membersihkan tempat ibadah, sehingga nantinya dapat meningkatkan kenyamanan beribadah menjelang Ramadhan,” jelas AKP Verry, Minggu(10/3/2024).

Beberapa lokasi yang menjadi target kegiatan antara lain Masjid Al Muttaqin di Kelurahan Perdagangan I, Masjid Ilham Sigundaba di Sondi Raya, Masjid Jam’i di Nagori Silou Dunia, Masjid Al-Huriyah di Panei Tongah, dan Masjid JAMIQ di Nagori Saran Padang. Kegiatan di masing-masing lokasi ini dipimpin oleh unit yang berbeda dari Polsek setempat, melibatkan Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas sebagai pelaksana.

AKP Verry menambahkan, selain gotong royong, rangkaian kegiatan Bakti Ramadhan ini juga akan ditingkatkan oleh kepolisian dengan patroli malam tarawih dan sholat subuh bersama masyarakat selama bulan Ramadhan.

Seiring dengan pelaksanaan kegiatan Bakti Ramadhan, Kapolres Simalungun, AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., juga mengambil moment ini untuk menyampaikan sebuah himbauan penting kepada masyarakat. Melalui Kasi Humas Polres Simalungun, AKP Verry J. Purba, Kapolres mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan meningkatkan rasa toleransi antar umat beragama khususnya di wilayah hukum Polres Simalungun.

“Dalam menyambut dan menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan, mari kita bersama-sama menjaga ketertiban dan kedamaian. Ramadhan adalah bulan yang penuh dengan rahmat dan keberkahan, semoga spirit Ramadhan ini juga dapat meningkatkan rasa toleransi kita antar umat beragama,” pesan Kapolres Simalungun.

Kapolres juga mengingatkan pentingnya menjaga suasana kondusif di masyarakat, menghimbau untuk menghindari segala bentuk perbuatan yang dapat mengganggu kerukunan, terutama dalam pelaksanaan ibadah dan aktivitas keagamaan. “Marilah kita ciptakan suasana yang kondusif, saling menghormati dan menghargai kegiatan keagamaan antar umat beragama, demi terciptanya kenyamanan bersama selama bulan Ramadhan,” tambahnya.

AKP Verry J. Purba mengatakan, Polres Simalungun bersama jajaran akan terus berupaya dan berkomitmen untuk menjaga keamanan, ketertiban, dan kenyamanan masyarakat dalam menjalankan ibadah Ramadhan. Jajaran kepolisian siap berkolaborasi dengan semua elemen masyarakat dalam mewujudkan hal tersebut.

“Selain tugas-tugas rutin kami dalam menjaga keamanan, kami juga akan melakukan patroli-patroli rutin selama bulan Ramadhan, khususnya pada saat pelaksanaan tarawih dan saat-saat menjelang berbuka puasa. Ini semua kami lakukan untuk memastikan bahwa warga kami dapat menjalankan ibadahnya dengan tenang dan nyaman,” papar AKP Verry.

Kapolres Simalungun berharap himbauan ini direspon positif oleh seluruh masyarakat, dan mengajak semua pihak untuk bekerja sama menjaga ketertiban dan kedamaian selama bulan suci Ramadhan di wilayah hukum Polres Simalungun. Dengan upaya bersama, diharapkan bulan Ramadhan tahun ini dapat berlangsung dengan lancar, aman, dan penuh berkah bagi semua.

Hasil dari kegiatan Bakti Ramadhan ini sangat positif. Kehadiran petugas Polri tidak hanya mempererat kerjasama dengan masyarakat dalam menjaga keamanan selama Ramadhan, tapi juga dalam urusan pemeliharaan lingkungan. Masyarakat pun menyambut baik kehadiran dan bantuan dari personel Polri, merasa terbantu dengan adanya kegiatan bersih-bersih masjid yang juga meningkatkan kesadaran akan kebersihan dan keindahan lingkungan tempat ibadah.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi tradisi tahunan yang semakin meningkatkan sinergi antara Polri dan masyarakat, khususnya dalam menyambut bulan yang penuh berkah, Ramadhan.(kaperwil)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *