Polresta Banyuwangi,Polsek Wongsorejo Berhasil Mengepung Remaja Yang Melakukan Aksi Balap Liar Diwilayah Wongsorejo Banyuwangi

Banyuwangi- jurnalpolisi.id

Terkait aduan dari masyarakat maraknya banyak liar, anggota Polsek Wongsorejo langsung bergerak cepat menuju ke lokasi.

Sesampainya di lokasi petugas melakukan koordinasi dengan warga sekitar dan berhasil mengepung remaja yang melakukan aksi balap liar tersebut pada Sabtu (16/3/2024).

Di lokasi balap liar yakni Desa Bengkak, Kecamatan Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, petugas menyita sebanyak 11 unit sepeda motor.

“Awalnya hanya ada 10 unit, lalu saat hendak kali sisir lagi kami menemukan satu unit sepeda motor yang juga digunakan untuk ajang balap liar,” ujar Kapolsek Wongsorejo AKP Eko Darmawan.

Hasil dari patroli antisipasi balap liar anggota Polsek Wongsorejo mengamankan barang bukti sebanyak 11 unit sepeda motor berbagai jenis.

Barang bukti yang berhasil disita yakni 2 unit Yamaha Jupites Z, 3 unit Honda Scoopy, 2 unit Honda Vario, 2 unit Honda CBR dan 2 unit Honda Beat.

“Seluruh sepeda motor itu kami amankan di Mapolsek Wongsorejo,” paparnya pada Sabtu (16/3/2024).

Aksi balap liar seperti itu memang sangat meresahkan warga, terlebih saat Bulan Suci Ramadan seperti saat ini.

“Kegiatan itu sangat meresahkan warga karena dilakukan saat menjelang sahur,” tegas AKP Eko Darmawan.

Pihaknya akan melakukan pendataan dan memberikan tindakan tegas bagi pemilil sepeda motor yang digunakan balap liar tersebut.

“Tentu saja ada tindakan tegas, kami akan berkoordinasi dengan Satlantas Polresta Banyuwangi guna memberikan sanksi,” tuturnya.
Pewarta : Boby Try Setya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *