Guna Tingkatkan PAD, Pemdes Tugu Bangun Angkringan

Tulungagung,- jurnalpolisi.id

Pemerintah Desa Tugu Kecamatan Sendang Kabupaten Tulungagung melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Tugu Agung melebarkan unit usahanya dengan mendirikan Angkringan Tenggongan. Pembangunan rumah makan itu menggunakan Dana Desa (DD) tahun 2024.

Parlan Kepala Desa Tugu menyampaikan bahwa salah satu pemanfaatan Dana Desa tahun 2024 untuk pengembangan BUMDes.

“Pada tahun ini, kita bangun unit usaha baru untuk BUMDes Tugu Agung, yaitu Angkringan,” ucap Parlan.

“Lokasinya di dusun Tugu RT 02 RW 01, barat balai desa ada tanah pereng kita manfaatkan untuk pembangunan angkringan,” paparnya.

Berkaitan dengan pembangunan angkringan ini, Parlan berharap bisa memberdayakan masyarakat, khususnya ibu-ibu.

“Di samping mereka mengurus rumah tangga, tapi bisa mandiri dan membantu perkembangan Bumdes, dengan membuat makanan yang nantinya bisa dijual di angkringan,” katanya.

Parlan menambahkan, angkringan ini merupakan tahap awal dari rencana BUMDes dalam memberdayakan masyarakat dan menambah PAD.

“Apabila angkringan ini dapat berkembang dengan baik dan pesat maka masyarakat akan merasakan dampak positifnya. Pemerintah desa dan masyarakat kami harapkan dapat ikut terlibat langsung dalam memajukan angkringan ini”, pungkasnya.( Hari jpn)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *