Apresiasi Duta Dan Jambore Ajang Kreatifitas ( ADUJAK ) Generasi Berencana Kota Dumai Tahun 2024 Resmi Digelar.
Dumai – jurnalpolisi.id
Walikota Dumai H.Paisal,SKM,MARS dalam hal ini diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pembangunan IT dan Keuangan Drs.Syawir Qasim, M.Si menghadiri sekaligus membuka secara langsung acara Apresiasi Duta dan Jambore Ajang Kreativitas ( AJUDAK ) Generasi Berencana Kota Dumai Tahun 2024 yang berlangsung di Atrium Citimall Dumai, Kamis ( 29/02/2024 ).
Acara yang ditaja oleh Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana ( DPPKB ) Kota Dumai ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan keterlibatan remaja dalam perencanaan keluarga yang sehat dan berkualitas serta mencegah remaja dalam melakukan nikah dini.
Pemilihan Duta Generasi Berencana ( Genre ) ini diikuti siswa- siswa Sekolah Menengah Atas se-kota Dumai,terdapat 11 finalis dalam duta Genre tersebut yang ikut berkompetisi menunjukkan ketrampilan dan pengetahuan tentang perencanaan kehidupan berkeluarga.
Sebagai informasi, Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional ( BKKBN ) mengembangkan Program Generasi Berencana ( Genre ) guna merespon permasalahan remaja saat ini. Program Genre adalah program yang dikembangkan dalam rangka penyiapan kehidupan berkeluarga bagi remaja melalui pemahaman tentang pendewasaan usia perkawinan sehingga mampu melangsungkan jenjang pendidikan dan pekerjaan secara terencana serta menikah dengan penuh perencanaan sesuai siklus kesehatan reproduksi.
Walikota Dumai dalam hal ini diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pembangunan IT dan Keuangan Drs.Syawir Qasim,M.Si memberikan sambutan dan menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Dumai sangat berperan penting dalam hal tersebut.
Akhir acara dengan sesi berfhoto bersama dan acara aksi para duta Genre.
Editor : Fitri ( Wakaperwil Riau ).