Mutasi Kabag Log Polres Semarang, Kapolres pimpin sertijab
Februari 6, 2024
Semarang – jurnalpolisi.id
Kapolres Semarang AKBP Achmad Oka Mahendra SIK. MM., Selasa 6 Februari 2024 memimpin serah terima Pejabat Utama di lingkungan Polres Semarang.
Bertempat dilapangan Tribrata Polres Semarang, Kapolres AKBP Oka memimpin langsung serah terima Kepala Bagian Logistik Polres Semarang. Dimana jabatan Kabag Log ini diserahterimakan dari pejabat lama Kompol Agung Rahardjo SE kepada Kompol Nana Edi Sugito SH.
“Polres Semarang sampaikan rasa terimakasih kepada Pejabat lama Kompol Agung atas Dedikasi, Loyalitas dan pengorbanan selama menjabat Kabag Log untuk institusi Polres Semarang. Kemudian kepada Kompol Nana selamat bergabung, kami mohon bantuan dan kerjasamanya dalam menjalankan tugas kegiatan lebih baik di Polres Semarang.” Ungkap AKBP Oka dalam sambutannya.
Kompol Agung selanjutnya akan menempati posisi jabatan baru menjadi Kapolsek Gunungpati Polrestabes Semarang, dan Kompol Nana sebelumnya menjabat sebagai Kabag Log Polres Pemalang.
Selai Kompol Agung yang mengalami mutasi, juga terdapat Personel Polres Semarang yang mutasi ke Polres Salatiga, Yaitu AKP Kusyono SH., dimana sebelumnya menjabat Kasubbag Bekpal Bag Log Polres Semarang berpindah tugas menjadi Kasubbag Bekpal Bag Log Polres Salatiga.
Hadir dalam kegiatan Wakapolres Semarang Kompol Fandy Setiawan SH, SIK, MH., PJU, Kapolsek jajaran dan personel Polres Semarang. Serta turut hadir pula Ketua Bhayangkari Cabang Semarang, Ny. Mila Oka Mahendra beserta pengurus Bhayangkari.
Sesaat setelah kegiatan upacara serah terima, dilanjutkan acara pisah sambut kenal pamit di gedung Condrowulan Polres Semarang. Kapolres dalam kesempatan ini juga menguapkan terimakasih kepada Personel yang mengalami mutasi keluar Polres Semarang, maupun memasuki masa purna tugas.
“Selain Kompol Agung, saya juga ucapkan terimakasih kepada AKP Kusyono. Semoga di Polres Salatiga lebih sukses dan mengemban tugas barunya lebih baik. Kami ucapkan penghargaan setinggi tingginya, ucapan terimkasih sebesar besarnya kepada Iptu Rusbandi yang memasuki Purna tugas per 1 Februari 2024. Semoga pak Rusbandi diberi kesehatan dan tetap menjadi bagian keluarga Polres Semarang, tetap menjadi Bhayangkara di tengah tengah lingkungan masyarakat.” Pungkas Kapolres.
Reporter JPN Cindy