Kapolresta Barelang Mengikuti Kegiatan Gowes Bersama TNI-POLRI Sinergitas untuk Negeri Dalam Rangka Pengamanan pemilu 2024
BATAM, jurnalpolisi.id
Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri N, SH, SIK, MH Mengikuti Kegiatan Gowes Bersama TNI-POLRI Sinergitas untuk Negeri Dalam Rangka Pengamanan Pemilu 2024, dengan Sinergitas dan Kesiapan dengan penuh rasa tanggung jawab dengan semangat serta keseriusan pada pelaksanaan pemilu pada hari H nantinya. Sabtu(10/2/24)
Turut hadir dalam kegiatan ini Kapolda Kepri Irjen. Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H., Wakapolda Kepri Brigjen. Pol. Asep Safrudin, S.I.K., M.H., Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Watuseke, Kabinda Kepri Brigjen TNI Bonar Panjaitan, S.E., M.Si., Danlantamal IV Batam Laksamana Pertama TNI Tjatur Soniarto, CHRMP., M.Tr.opsla., Danlanud Hang Nadim Batam Letkol Pnb Sony Aji Pramono, S.T., M.I.Pol, Ka. BNN Kota Batam Kombes. Pol. Nestor N. Simanihuruk, S.I.K., M.H., serta Pejabat Utama (PJU) Polda Kepri dan (PJU) Polresta Barelang.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan sambutan dari Kapolda Kepri, yang menekankan pentingnya kerjasama antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan Pemilu. “Kami hari ini melaksanakan program sambang ke TPS, gowes bersama masyarakat untuk memperlihatkan kesiapan kami dalam rangka pengamanan Pemilu 2024,” ucap Kapolda Kepri.
Pelepasan peserta gowes dari lapangan engku putri kantor walikota Batam yang dilakukan oleh Kapolda Kepri, bersama Danrem, Kabinda, dan Ka BNN Kota Batam. Setelahnya, dilakukan pengecekan langsung ke TPS. Dalam kesempatan tersebut, Kapolda Kepri juga memberikan tali asih kepada petugas KPPS sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras mereka. Kapolda Kepri pun menghimbau kepada para petugas KPPS untuk tetap menjaga netralitas dan kesehatan, serta memberikan hak suara kepada warga yang benar-benar berdomisili di daerah tersebut.
Usai pengecekan TPS, rombongan istirahat sejenak di halaman Hotel Pasifik Kota Batam kemudian dilanjutkan gowes sampai finish di panggung taman wisata Ocarina Batam dengan melaksanakan kegiatan permainan game diantaranya tarik tambang yang dilakukan oleh para pejabat Utama TNI di wilayah Kepri dan Pejabat Utama Polri Polda kepri, perwira dan anggota juga laksanakan joget bola tenis, pindah sarung dan lomba lari sambil menggedong antara TNI Polri dengan bersemangat penuh tawa dan gembira, adapaun permainan tersebut dilakukan bertujuan menjaga kekompakan antara TNI Polri sehingga tercapai Sinergitas dalam melaksanakan tugas-tugas termasuk dalam hal pelaksanaan pengamanan pemilu yang akan dilaksanakan pada Rabu tanggal 14 Februari 2024.
Kegiatan ini tidak hanya sebagai persiapan teknis dalam menghadapi Pemilu, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat sinergi antara TNI dan Polri demi menjaga kedamaian dan kelancaran proses demokrasi di Indonesia. Semoga Pemilu 2024 dapat berjalan aman, damai, kondusif, serta menjadi contoh pemilu yang jujur dan adil bagi negeri ini.
(Sahril JPN/Humas)