Barak Narkoba Menjamur di Langkat, Polda Sumut Diminta Bertindak
Februari 3, 2024
Langkat – jurnalpolisi.id
Sebuah kabar cukup mencengangkan datang dari Kabupaten Langkat. Dimana, kabarnya disana kini telah banyak berdiri barak-barak narkoba yang tersebar di beberapa kecamatan di wilayah hukum Polres Langkat.
Informasi berhasil diperoleh, terdapat beberapa titik lokasi yang disebut-sebut sebagai barak atau tempat berjualan narkoba di daerah tersebut. Masing-masing adalah Kecamatan Batang Serangan tepatnya di Desa Sei Musam, Titi Kurus dan Lau Pengarepan.
Kemudian ada juga di Kecamatan Padang Tualang yakni Barak Beteng Sari dan Barak Titi Bukit Tua. Selanjutnya di Kecamatan Sawit Seberang yakni di Desa Sei Litur Tasik, Kelurahan Sawit Sebrang dan Sawit Ulu Afdeling IX.
Nah, kabarnya seluruh barak-barak narkoba tersebut diduga dikendalikan oleh seseorang berinisial KG. Oleh sebab itu, warga meminta pihak kepolisian untuk segera memeriksa KG atas dugaan keterlibatannya dalam bisnis barak-barak narkoba tersebut.
Warga sangat berharap kepada pihak Polda Sumut untuk segera bertindak menggerebek barak-barak narkoba yang sudah sangat meresahkan tersebut. Karena kalau dibiarkan, maka lambat laun barak-barak narkoba tersebut akan semakin besar dan sulit diatasi.
“Kami sebenarnya udah sangat resah bang. Tapi, mana berani kami melawan. Karena abang kan tau kayak mana tipikal kelompok ini. Mereka tidak segan-segan menggunakan cara kekerasan,” ujar seorang warga yang enggan disebutkan namanya, Kamis (1/2/2024) siang.
Keberadaan lokasi barak-barak narkoba di Kabupaten Langkat ini sendiri mirip-mirip seperti barak narkoba di Dusun Tanjung Pamah, Desa Namo Rube Julu, Kec. Kutalimbaru, Kab. Deliserdang yang sudah habis dihancurkan oleh Tim Gabungan TNI-Polri. Dimana, barak-barak itu biasanya dijadikan sebagai tempat untuk orang-orang mengkonsumsi narkoba.
“Kami berharap kepada Kapolda Sumut supaya segera bertindak untuk menggerebek serta menghancurkan seluruh barak-barak narkoba yang ada di tempat kami ini juga, sama halnya seperti yang sudah dilakukan di daerah dekat Binjai sana,” sebutnya.
Permintaan warga ini sejalan dengan instruksi Kapolda Sumut, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi yang memerintahkan seluruh jajarannya untuk melakukan percepatan pemberantasan penanganan masalah narkoba di seluruh Sumatera Utara. (Tim)